aplikasi-desain-grafis-pc

17 Aplikasi Desain Grafis PC Terbaik Ringan dan Ramah Pemula

Aplikasi desain grafis PC merupakan kebutuhan yang sangat penting bagi para profesional yang berkecimpung dalam dunia kreatif dan desain. Terlebih dengan kemajuan teknologi digital saat ini yang menuntut segala sesuatunya tampil semenarik mungkin.

Termasuk untuk urusan pekerjaan desain yang terus berkembang dan mengikuti tren terkini. Jika sebelumnya desain grafis digunakan untuk membuat brosur, pamflet dan lain-lain. Saat ini desain grafis dimanfaatkan untuk desain website, iklan dan konten promosi, thumbnail video dan lain sebagainya.

Rekomendasi Aplikasi Desain Grafis PC Terbaik

Untuk menunjang pekerjaan desain yang membutuhkan skill serta kreativitas dibutuhkan aplikasi desain grafis yang tepat agar hasilnya memuaskan. Tentunya ada banyak jenis aplikasi desain grafis yang bisa digunakan dengan berbagai keunggulan yang ditawarkan. Seperti pada rekomendasi berikut:

1. Adobe Photoshop

Adobe-Photoshop

Aplikasi PC untuk desain grafis yang satu ini sudah sangat populer dan banyak diandalkan kalangan profesional untuk editing foto. Sejak pertama kali diluncurkan pada tahun 1990, aplikasi ini langsung mencuri perhatian dan sukses menghasilkan berbagai karya besar.

Saat ini Adobe Photoshop banyak dimanfaatkan untuk membantu pekerjaan fotografi. Mulai dari edit foto dan memberikan tambahan efek, hingga memanipulasi foto sesuai keinginan. Selain menyediakan fitur dan tools yang lengkap, aplikasi ini punya banyak kelebihan.

Diantaranya adalah mendukung penyimpanan gambar dalam berbagai format. Selain itu bisa digunakan untuk Windows dan Mac, serta Linux dengan menggunakan aplikasi tambahan. Bukan hanya edit foto, aplikasi ini juga sangat efektif untuk membuat berbagai macam desain.

2. Adobe InDesign

Adobe-InDesign

Masih dari Adobe, Anda juga bisa menggunakan Adobe InDesign untuk membantu pekerjaan desain sesuai kebutuhan. Aplikasi desain grafis PC ini menawarkan berbagai macam keunggulan yang akan membuat Anda mudah dalam mengoperasikan aplikasi.

Salah satunya adalah menyediakan tools yang mudah dimengerti sehingga bagi pemula sekalipun akan lebih gampang untuk beradaptasi. Di samping itu, banyak fitur menarik yang akan membuat hasil desain semakin bagus dan memuaskan.

Dengan menggunakan aplikasi ini Anda bisa memperbaiki hasil desain yang masih dianggap kurang sehingga bisa menyempurnakannya sesuai keinginan. Aplikasi yang dirilis pada tahun 1999 ini paling banyak digunakan untuk membuat poster, brosur, buku, majalah dan lain-lain.

3. Adobe Illustrator

Tidak berbeda jauh dengan Adobe Photoshop, aplikasi desain grafis untuk PC yang satu ini juga sering digunakan kalangan desainer profesional untuk menghasilkan karya besar. Beberapa desain yang dihasilkan berupa logo, pamflet, kartun, advertising, dan lain-lain.

Fungsi utama dari aplikasi ini adalah mendesain ilustrasi dalam format vektor, tracing objek gambar, mengubah foto menjadi sketsa serta memberikan warna ulang pada objek gambar. Selain itu, Adobe Illustrator juga memiliki beberapa keunggulan yang sangat menarik.

Diantaranya adalah mampu menghasilkan kualitas warna yang tajam, mendukung file dengan ukuran besar, efektif untuk mendesain kartun dan ilustrasi, menyediakan filter yang menarik, tampilan simpel dan user friendly serta terintegrasi dengan aplikasi Adobe yang lain.

4. Adobe XD

Aplikasi desain grafis PC yang dikembangkan Adobe pada tahun 2016 ini bisa dijadikan pilihan menarik bagi Anda yang bekerja sebagai desainer aplikasi mobile. Aplikasi ini akan memudahkan penggunanya dalam mengembangkan UX/UI. Lantas, apa saja kelebihannya?

Pertama adalah tersedianya prototype tools yang memungkinkan Anda untuk membuat alur kerja yang lebih detail dan teratur. Sehingga ketika ada proyek desain lainnya tidak saling berbenturan dan tetap berada di jalur masing-masing.

Adobe XD terintegrasi dengan aplikasi Adobe yang lain, maka hal ini akan memudahkan Anda dalam memasukkan desain dari software tersebut ke proyek desain yang tengah dikerjakan. Dengan aplikasi ini Anda bisa merekam proses pengerjaan desain dan berbagi dengan mudah.

5. CorelDraw

Aplikasi untuk desain grafis PC berikutnya yang bisa dipilih adalah CorelDraw. Aplikasi desain grafis 2D ini biasanya digunakan untuk mengerjakan desain brosur, undangan, banner dan lain-lain. Dari segi kemampuan hampir sama dengan Adobe Photoshop.

Namun berbeda dengan Photoshop yang dirancang dengan berbasis editing foto, CorelDraw lebih dirancang untuk desain grafis berbasis vektor. Karena menggunakan vektor maka gambar yang dihasilkan tidak akan pecah saat ukurannya diperbesar.

Aplikasi desain grafis PC ini juga mendukung berbagai format ekspor dan impor sehingga memungkinkan untuk dibuka melalui aplikasi lain. Dan yang tidak kalah penting, tampilan CorelDraw ramah pengguna sehingga Anda bisa dengan mudah memahami tools yang ada.

6. Corel PaintShop Pro

Masih satu keluarga dengan Corel, PaintShop Pro sering digunakan untuk kebutuhan edit gambar layaknya Photoshop. Tidak heran jika banyak yang memilihnya sebagai alternatif aplikasi edit foto selain Adobe Photoshop.

Aplikasi desain grafis di PC yang diluncurkan pada tahun 1999 ini menawarkan berbagai keunggulan, salah satunya adalah lebih mudah dioperasikan daripada Photoshop. Jadi bagi Anda yang kesulitan mendesain dengan Photoshop, bisa mencoba PaintShop Pro dari Corel.

Selain itu, aplikasi dilengkapi dengan berbagai tools editing yang mudah digunakan sehingga memungkinkan Anda untuk membuat gambar kreatif sesuai keinginan. Aplikasi ini juga efektif untuk mengolah foto RAW serta bisa merekam layar dan mengeditnya secara instan.

7. Sketch

Jika saat ini Anda membutuhkan aplikasi desain grafis PC ringan untuk mendukung pekerjaan desain, maka salah satu pilihannya adalah Sketch. Namun perlu diingat bahwa aplikasi ini hanya dikhususkan bagi pengguna Mac sehingga harus dipastikan PC Anda kompatibel.

Untuk bisa menggunakan aplikasi desain ini Anda harus membeli lisensinya melalui situs resmi Sketch dengan harga US$99 atau setara dengan Rp1.400.000. Meskipun terbilang mahal, namun rasanya cukup wajar mengingat harga Mac sendiri juga di atas rata-rata.

Seperti yang disebutkan di awal, aplikasi ini menawarkan kinerja yang sangat lancar dan ringan sehingga berbagai pekerjaan desain bisa dilakukan secara efektif dan efisien. Terlebih dengan banyaknya fitur menarik di dalamnya yang akan membuat hasil desain semakin memuaskan.

8. Inkscape

Bagi Anda yang menginginkan aplikasi desain grafis laptop gratis, maka Inkscape bisa dijadikan sebagai pilihan. Aplikasi yang dikembangkan The Inkscape Team ini secara khusus dirancang untuk memudahkan desainer dalam mendesain gambar digital.

Yang menarik, aplikasi ini bersifat open source sehingga selain gratis juga memungkinkan penggunanya untuk ikut berkontribusi dalam memodifikasi software. Dengan interface yang sederhana, Anda bisa dengan mudah menggunakan aplikasi sesuai kebutuhan.

Tentunya ada banyak keunggulan yang bisa dipertimbangkan sebelum Anda menggunakan aplikasi desain grafis PC Inkscape. Diantaranya adalah ukuran yang ringan, tools yang lengkap, bisa diakses via web browser, panel pengaturan lengkap serta fitur backup otomatis.

9. Pixlr

Salah satu aplikasi yang bisa digunakan untuk keperluan edit foto dan desain adalah Pixlr. Aplikasi untuk desain grafis PC ini dikembangkan oleh Ola Sevandersson pada tahun 2008. Editor foto berbasis cloud ini secara umum bisa diakses melalui berbagai perangkat dan gratis.

Pixlr sudah dilengkapi dengan berbagai fitur editing yang mumpuni sehingga banyak yang menggunakannya sebagai alternatif pengganti Adobe Photoshop. Karena selain gratis, aplikasi ini juga mudah untuk digunakan sehingga Anda tidak akan menemui kendala sedikitpun.

Ada banyak template desain yang bisa digunakan secara instan untuk kebutuhan desain Anda. Selain itu, fitur yang disediakan juga cukup banyak. Seperti kolase foto, editing dengan menambahkan efek, filter dan lain sebagainya.

10. Clip Studio Paint

Aplikasi desain grafis PC selanjutnya yang bisa dicoba adalah Clip Studio Paint yang banyak dimanfaatkan untuk mendesain komik, animasi 2D serta konsep art. Software yang dikembangkan Celsys ini mendukung semua sistem operasi, seperti Windows, Mac dan Linux.

Aplikasi desain 2D asal Jepang ini sudah cukup populer sebagai aplikasi berbasis vektor yang memudahkan penggunanya dalam membuat karya terbaik. Mulai dari ilustrasi, komik, manga, anime dan lain sebagainya.

Fitur yang disediakan aplikasi cukup lengkap, termasuk fitur pewarnaan yang bervariasi sehingga membuat hasil desain semakin menarik dan terlihat lebih hidup. Selain itu, aplikasi ini juga mendukung berbagai macam format untuk keperluan ekspor dan import file.

11. Canva

Aplikasi desain PC gratis yang satu ini menyediakan template instan sehingga bisa dimanfaatkan sesuai kebutuhan. Aplikasi yang mulai diluncurkan sejak tahun 2013 ini dikembangkan di Perth oleh Cliff Obrecht, Melanie Perkins, dan Cameron Adams.

Fitur yang disediakan Canva lumayan lengkap dengan tampilan interface yang sederhana. Untuk penggunaan yang standar, Anda bisa menggunakan aplikasi ini secara gratis. Sedangkan untuk penggunaan yang lebih lengkap disediakan layanan berbayar.

Aplikasi desain grafis PC Canva bisa digunakan perangkat PC maupun smartphone sehingga akan memberikan Anda kemudahan dalam mengakses fitur yang tersedia. Untuk akses yang lancar dan tanpa kendala, pastikan koneksi internet di tempat Anda stabil.

12. GIMP

GIMP (GNU Image Manipulation Program ) pertama kali diluncurkan pada tahun 1996. Aplikasi desain grafis gratis untuk PC ini berbasis raster dan mendukung berbagai sistem operasi. Seperti Windows, Linux maupun Mac OS, dan bahkan bisa digunakan secara portabel.

Dengan memanfaatkan GIMP, Anda bisa membuat logo, menggabungkan gambar, mengubah resolusi gambar dan mengkonversi berbagai gambar. GIMP juga sering dimanfaatkan sebagai alternatif pengganti Photoshop.

Beberapa fitur yang disediakan aplikasi akan membantu Anda menyelesaikan pekerjaan desain dengan lebih mudah. Seperti curve adjustment, rotasi, hue, cropping, layer masking, sharpening, channel mixing dan lain-lain.

13. SketchBook

Aplikasi desain grafis PC gratis berikutnya yang tidak boleh dilewatkan adalah SketchBook. Software ini akan membantu Anda menggambar desain ekspresif, animasi maupun konsep sketsa dengan cara yang mudah di perangkat PC.

SketchBook sendiri dirancang bagi para desainer dan kreator yang ingin menggambar dan mendesain gambar digital. Meskipun pada awalnya aplikasi ini disediakan secara berbayar, namun dalam perkembangannya bisa diakses secara gratis.

Dengan dukungan tools dan fitur yang tersedia, aplikasi ini memungkinkan Anda menggambar secara digital layaknya sedang menggambar di atas kertas. Mulai dari visual desain, konsep art, ilustrasi dan berbagai desain gambar lainnya.

14. Autodesk 3ds Max

Jenis aplikasi desain grafis di PC ini secara khusus memiliki fungsi 3D modeling. Tidak heran jika aplikasi ini banyak dimanfaatkan untuk pekerjaan desain seperti membuat game, animasi dan desain visualisasi.

Pemodelan 3D ini sebelumnya dikenal dengan Studio 3D dan sudah dikembangkan sejak tahun 1990-an, kemudian pada tahun 2000-an diakuisisi Autodesk. Dalam perkembangannya, aplikasi juga digunakan untuk desain interior, video game, efek visual dan lain-lain.

Dengan berbagai fitur canggih yang cukup kompleks di dalamnya, Autodesk 3ds Max termasuk salah satu aplikasi premium. Beberapa fitur yang disematkan di aplikasi antara lain adalah pemetaan UV, manipulasi bentuk, kontrol gerakan kamera, auto masking dan lain sebagainya.

15. Onshape

Aplikasi untuk desain grafis di PC yang satu ini menggabungkan CAD, tool kolaborasi real time, manajemen data serta analitik bisnis. Penggunaan aplikasi desain grafis ini bisa melalui server berbasis web, melakukan interaksi dalam waktu yang sama serta mengedit dan berkolaborasi.

Onshape banyak digunakan untuk membantu industri dalam melakukan berbagai kegiatan bisnisnya. Seperti perencanaan produk, desain peralatan manufaktur, desain suku cadang mesin, dan lain sebagainya.

Aplikasi desain grafis PC ini akan membantu industri dalam proses modernisasi desain produk. Tentunya software Onshape sangat cocok bagi Anda yang memiliki tugas menggambar desain 3D modeling. Seperti pada model 3D sebuah alat atau mesin yang akan dibuat.

Untuk pengguna non profesional, Anda bisa mengakses aplikasi secara gratis. Namun untuk kebutuhan komersial dan kalangan profesional, aplikasi ini tersedia dalam versi berbayar. Yaitu Rp29,9 juta untuk langganan khusus dan Rp21.4 jutaan untuk langganan standar.

16. Gravit Designer

Gravit Designer merupakan salah satu software desain grafis gratis untuk PC berbasis vektor yang bisa digunakan untuk pekerjaan desain di berbagai platform. Aplikasi ini memang mendukung banyak OS seperti Windows, Linux, Mac OS, Chrome OS dan Web App.

Aplikasi desain grafis PC ini bisa dijadikan solusi untuk berbagai pekerjaan kreatif bagi para desainer. Mulai dari UI, ilustrasi, seni cetak, desain mockup layar, desain logo, branding dan lain-lain.

Meskipun fitur yang disediakan cukup lengkap, namun ukuran aplikasi relatif ringan. Selain itu, di dalam aplikasi juga sudah tersedia berbagai macam template desain gratis yang akan memudahkan pekerjaan Anda.

Namun sayangnya, aplikasi ini tidak mampu membaca file yang dibagikan dari aplikasi desain grafis lainnya. Seperti pada format file .cdr, .ai, dan .eps. Meski begitu, secara keseluruhan aplikasi ini sangat layak untuk digunakan.

17. Xara Designer Pro

Aplikasi desain 3D PC yang dikenal dengan nama Xara Designer Pro ini merupakan solusi terbaik untuk kebutuhan desain grafis dan manajemen merek. Karena akan membantu para desainer dalam membuat ilustrasi, membangun situs web, mengedit foto dan grafis vektor.

Fitur add-n cloud yang ada pada aplikasi ini akan memungkinkan Anda untuk mengedit maupun berbagi file dari perangkat yang berbeda. Performanya sendiri cukup ringan dan kompatibel dengan perangkat yang spesifikasinya tidak terlalu tinggi.

Dengan tampilan UI yang terbilang simpel, aplikasi desain grafis PC ini mampu menunjukkan kinerja yang sangat cepat. Tentunya aplikasi ini juga dilengkapi dengan berbagai fitur dan keunggulan yang akan membuat proses desain semakin optimal.

Fitur yang dimaksud adalah membuat efek visualisasi dalam format 3D, manipulasi objek 3D, integrasi plug-in Adobe, menyediakan efek visual yang lengkap serta kemampuan zoom yang luar biasa, bahkan bisa sampai 25,601%. Tentunya aplikasi ini sangat cocok untuk desain web.

Pada dasarnya ada banyak aplikasi desain grafis PC yang bisa dimanfaatkan untuk membantu pekerjaan desain yang cukup rumit. Masing-masing aplikasi tersebut memiliki fitur dan keunggulan tersendiri yang bisa dimanfaatkan sesuai kebutuhan. Anda bisa memilih versi gratis atau berbayar.

Baca Juga: