West Ham dan Liverpool sama-sama mencetak lebih dari 2 gol pekan lalu. West Ham berhasil mengalahkan Bournemouth 0-4 di kandang lawan. Sementara Liverpool mencukur Nottingham Forest 3-2. Pertandingan West Ham vs Liverpool 27 April 2023 bisa berakhir dengan hujan gol dan skor besar.
West Ham sedang berada dalam performa terbaiknya musim ini. Mereka diprediksi mampu membuat Liverpool berjuang keras untuk mendapatkan 3 angka. Liverpool sedang mengalami peningkatan performa dan berada dalam tren positif. Darwin Nunez dkk. masih memiliki peluang tampil di Eropa musim depan.
Jadwal West Ham vs Liverpool
Pertandingan West Ham melawan Liverpool akan diselenggarakan pada Kamis, 27 April 2023 pukul 01:45 WIB. West Ham akan menjamu Liverpool di Stadion Olimpiade London. Saat ini, West Ham berada di peringkat 13, sementara Liverpool berada di peringkat 7 klasemen Liga Inggris sementara musim ini.
Preview West Ham vs Liverpool
West Ham vs Liverpool 27 April 2023 diharapkan menampilkan pertarungan yang seru. Kedua tim memiliki potensi mencetak banyak gol dalam pertandingan tersebut. 4 gol yang disarangkan West Ham ke gawang Bournemouth dicetak oleh Michail Antonio, Lucas Paqueta, Declan Rice, dan Pablo Fornals.
Sebelumnya, skuad David Moyes berhasil lolos ke semifinal Liga Konferensi Eropa dengan menghancurkan Gent 4-1. Paqueta, Rice, dan Antonio adalah pencetak gol West Ham ketika berhadapan dengan Gent. Dengan rekor gol yang banyak tersebut, wajar jika banyak orang berharap terjadi pesta gol.
Liverpool yang menang 3-2 atas Forest, memerlukan tambahan 3 poin untuk bisa mentas di Liga Europa musim depan. Kemungkinan main di Liga Champions masih terbuka untuk The Reds. Mohamed Salah dan Diogo Jota (2) cetak gol kemenangan Liverpool atas Forest. Jota sedang berada dalam performa terbaik.
Rekor 5 pertemuan terakhir Liverpool West Ham di semua kompetisi.
- 19 Oktober 2022
Liverpool 1 – 0 West Ham
- 5 Maret 2022
Liverpool 1 – 0 West Ham
- 7 November 2021
West Ham 3 – 2 Liverpool
- 31 Januari 2021
West Ham 1 – 3 Liverpool
- 31 Oktober 2020
Liverpool 2 – 1 West Ham
Prediksi susunan pemain Liverpool melawan West Ham 27 April 2023 EPL 2022/2023 pekan ke-33.
- West Ham (4-3-3): L. Fabianski; A. Cresswell, N. Aguerd, K. Zouma, V. Coufal; L. Paqueta, D. Rice, T. Soucek; S. Benrahma, M. Antonio, J. Bowen
- Liverpool (4-3-3): A. Becker; A. Robertson, V. Van Dijk, I. Konate, T. Alexander-Arnold; C. Jones, Fabinho, J. Henderson; D. Jota, D. Nunez, M. Salah
Mencadangkan Diogo Jota akan jadi kesalahan besar. Jurgen Klopp bisa mencoba trio Jota-Nunez-Salah ketika menghadapi West Ham. Susunan pemain kedua tim diprediksi tidak akan jauh berbeda dengan susunan pemain keduanya pekan lalu. C. Jones akan kembali tampil bersama Fabinho dan Henderson.
Prediksi West Ham vs Liverpool 27 April 2023
Liverpool berhasil mengalahkan West Ham Oktober lalu dalam pertemuan pertama kedua tim di EPL musim ini. Gol semata wayang The Reds dicetak oleh Sang Serigala, Darwin Nunez. Mengacu pada performa, agresivitas, dan produktivitas kedua tim, hasil tersebut tidak akan terulang kembali.
Pertandingan West Ham melawan Liverpool tengah pekan ini diprediksi menghasilkan lebih dari 1 gol untuk kedua tim. Minimal, West Ham dan Liverpool akan mencetak 2 gol. Liverpool lebih diunggulkan untuk meraih kemenangan tandang. Diogo Jota dinilai mampu mendongkrak performa lini depan Liverpool.
West Ham vs Liverpool 27 April 2023 akan berakhir dengan kemenangan Liverpool dengan skor 2-3. Satu hal yang kemungkinan besar terjadi adalah kedua tim sama-sama menampilkan performa terbaiknya. Aksi saling berbalas serangan akan ditampilkan dalam laga yang akan dimainkan di London Timur.
Baca Juga: