cek-ongkir-jne

Cek Ongkir JNE Terbaru 2023 Tujuan Semua Kota (Akurat)

cek ongkir jneLayanan ekspedisi mulai lazim digunakan untuk memudahkan keperluan belanja daring. Salah satunya adalah JNE, jasa ekspedisi ini menyediakan pilihan layanan pengiriman budget sesuai kebutuhan pelanggan. Berikut adalah cara mudah cek ongkir JNE sebelum menggunakan layanan jasanya.

Ongkos kirim atau ongkir JNE berbeda tergantung dengan kota asal dan tujuan dari pelanggan. Makin jauh jarak yang ditempuh, maka akan makin tinggi pula biaya ongkos kirim yang harus dibayarkan pelanggan. Selain jarak, berat barang juga mempengaruhi biaya ongkos kirim.

Cara Cek Ongkir JNE yang Akurat

Ada beberapa cara untuk mengecek biaya ongkos kirim layanan ekspedisi JNE. Pelanggan bisa menggunakan website resmi JNE atau menggunakan layanan website pihak ketiga yang terpercaya.

1. Menggunakan Situs Resmi JNE

Menggunakan-Situs-Resmi-JNE

JNE menyediakan fitur cek ongkos kirim di laman resminya, lewat jne.co.id pelanggan bisa mengetahui berapa biaya ongkir yang harus dibayarkan. Untuk menggunakan fitur tersebut, pelanggan JNE bisa mengikuti panduan langkah ini.

  • Akses situs resmi JNE di jne.co.id atau jne.co.id/id/tracking/tarif lewat smartphone atau PC.
  • Masukkan kota asal dari barang yang akan dikirimkan, pilih bagian kolom Origin atau Asal. Lanjutkan dengan memasukkan kota tujuan dari barang atau paket yang hendak dikirimkan.
  • Di bagian kolom Weight atau Berat, silahkan masukkan perkiraan berat barang yang akan dikirim.
  • Untuk melanjutkan, isikan kode captcha di kolom yang tersedia, kemudian pilih opsi menu Check.

Tunggu sejenak sampai proses muat selesai, nantinya situs jne.co.id akan menampilkan perkiraan harga ongkos kirim yang harus pelanggan bayarkan. Harga akan berbeda tergantung dengan pilihan layanan paket pengiriman yang di pilih.

2. Menggunakan Situs Cek Ongkir

Menggunakan-Situs-Cek-Ongkir

Selain menggunakan laman resmi JNE, cara cek ongkir JNE juga bisa dilakukan menggunakan website cek-ongkir.com. Hasil perkiraan harga ongkos kirim di laman ini juga tak beda jauh dengan yang ada di website JNE.

  • Lewat smartphone atau PC, silahkan akses website cek-ongkir.com, pastikan akses internet dalam keadaan stabil.
  • Masukkan kota asal pengiriman paket di bagian kolom Asal, sedangkan kota tujuan bisa di pilih lewat kolom Tujuan.
  • Lanjutkan dengan memasukkan perkiraan berat barang di kolom Berat, buat berat barang semirip mungkin dengan paket yang akan di kirim.
  • Di bagian perusahaan ekspedisi, pilih dan centang kolom JNE untuk melanjutkan.
  • Pilih opsi Cek Ongkos Kirim, tunggu sampai proses muat selesai untuk tahu informasi lengkap mengenai biaya pengiriman yang harus di bayar.

Serupa dengan website JNE resmi, website ini juga menyediakan perkiraan harga yang bervariasi tergantung pilihan layanan pengiriman.

3. Menggunakan Website Plugin Ongkos Kirim

Cara lain untuk cek ongkir JNE adalah memanfaatkan fitur di laman Plugin Ongkos Kirim. Laman website ini menyediakan pilihan cek biaya ongkos kirim, baik dari ekspedisi JNE ataupun ekspedisi lokal lainnya.

  • Buka web pluginongkoskirim.com, akses bisa dilakukan menggunakan ponsel ataupun device PC.
  • Pilih terlebih dahulu jasa kirim yang akan digunakan, yakni ekspedisi JNE.
  • Masukkan detail lengkap mengenai kota asal pengiriman paket, kota tujuan, dan perkiraan berat paket yang akan dikirimkan. Pastikan semua informasi sudah benar, sebab akan mempengaruhi biaya ongkir dari layanan JNE.
  • Selanjutnya silahkan pilih opsi Cek Tarif, tunggu proses muat selesai sampai biaya ongkos kirim JNE muncul.

Daftar Ongkir JNE Terbaru

Untuk memudahkan pelanggan JNE mengetahui berapa biaya ongkos kirim yang harus dibayarkan, berikut adalah tabel terbaru biaya ongkir ekspedisi JNE.

cek-ongkir-jne-1

cek-ongkir-jne-2

Ketentuan Ongkos Kirim Ekspedisi JNE

Setelah mengetahui biaya ongkos kirim yang JNE miliki, ada baiknya pelanggan JNE juga mengetahui ketentuannya, terutama jika mengirimkan paket diatas 150 kg, yakni:

  • Semua konter JNE bisa melakukan JTR untuk mengirimkan paket pelanggan.
  • Perhitungan paket yang dikirim dengan berat diatas 10 kg akan dikenakan tarif minimum 10 kg.
  • Apabila pelanggan mengirimkan paket dengan berat diatas 150 kg, akan dikenai biaya tambahan sesuai ketentuan yang ditetapkan ekspedisi JNE.
  • Barang dengan berat 10 kg sebaiknya menggunakan asuransi ongkos kirim sebesar 0,2 persen dari harga barang, ditambah biaya admin 5 ribu rupiah.

Demikianlah cara cek ongkir JNE yang akurat dan paling baru untuk tahun 2023. Kini masyarakat Indonesia tak perlu ragu lagi menggunakan layanan ekspedisi JNE.

Baca Juga: