4 Cara Kirim Pulsa Sesama Telkomsel via SMS, Telepon & Aplikasi

Ada banyak sekali fitur keren yang bisa kamu dapatkan ketika menggunakan layanan dari Telkomsel. Salah satunya adalah fitur kirim pulsa sesama Telkomsel. Dengan fitur ini, kamu bisa mengirimkan pulsa dalam jumlah tertentu pada nomor orang terdekat yang sedang darurat pulsa.

Cara pengiriman pulsa Telkomsel ini juga tidak sulit. Kamu bisa memilih beberapa cara yang akan kami jelaskan disini untuk merealisasikannya. Cara ini ada yang bisa diakses melalui aplikasi, ada juga yang tidak.

Tapi kami jamin semuanya mudah untuk dilakukan. Bahkan kamu yang belum pernah mengirimkan pulsa sekalipun tidak akan kesulitan untuk mempraktekkannya. Langkah-langkahnya terbilang sangat sederhana dan cepat.

Apa Itu Layanan Kirim Pulsa Telkomsel?

Apa-Itu-Layanan-Kirim-Pulsa-Telkomsel

Layanan kirim pulsa adalah sebuah program Telkomsel yang memungkinkan pengguna mengirimkan pulsa di kartu SIM mereka kepada pengguna lain tanpa ribet, Layanan ini merupakan salah satu program resmi yang dikeluarkan oleh Telkomsel.

Jadi kamu tidak perlu khawatir ketika melakukannya. Syaratnya, kamu harus mengikuti semua regulasi yang sudah ditentukan oleh provider tersebut agar proses pengiriman pulsa bisa berjalan dengan lancar tanpa kendala apapun.

Untuk proses pengecekannya sendiri ada banyak cara yang bisa dilakukan. Kamu bisa memilih pengecekan dengan aplikasi, USSD, SMS dan lain sebagainya. Fitur ini juga bisa diakses secara langsung oleh pengguna Telkomsel tanpa masa penggunaan kartu.

Dengan fitur ini, sesama pengguna telkomsel bisa saling membantu untuk mengisi pulsa orang lain sehingga mereka tetap bisa berkomunikasi. Hebatnya, layanan ini tidak mengharuskan kamu untuk membayar sepeserpun. Semuanya gratis bagi pengguna Telkomsel.

Bagaimana Cara Kirim Pulsa Sesama Telkomsel?

Bagaimana-Cara-Kirim-Pulsa-Sesama-Telkomsel

Untuk mengirimkan pulsa Telkomsel ini ada beberapa metode yang bisa dipilih. Kamu hanya perlu memilih metode yang paling sesuai dengan kondisi masing-masing. Namun sangat kami sarankan untuk menggunakan aplikasi MyTelkomsel.

Selain memberikan fitur kirim pulsa dan kuota, di dalamnya masih banyak fitur keren lain yang bisa diakses melalui aplikasi tersebut. Lantas apa saja langkah-langkah yang harus dilakukan tersebut? Langsung saja simak ulasan selengkapnya di bawah ini.

1. Kirim Pulsa Sesama Telkomsel via MyTelkomsel

Sebagaimana sudah kami rekomendasikan sebelumnya. Ini merupakan cara terbaik untuk mengirimkan pulsa. Prosesnya mudah dan bisa mendapatkan benefit poin setiap kali proses pengiriman pulsa dilakukan.

Namun pastikan untuk mengunduh dan menginstalkan aplikasi MyTelkomsel dari Google Play Store atau App Store sebelum melakukannya. Jangan lupa untuk registrasi terlebih dahulu dengan nomor masing-masing. Langkah-langkahnya ada di bawah ini:

  • Buka aplikasi
  • Navigasi ke menu ‘Kirim Hadiah’.
  • Masukkan nomor penerima pulsa.
  • Ketuk tombol ‘Lanjutkan’.
  • Pilih opsi ‘Transfer Pulsa’.
  • Tentukan jumlah pulsa yang ingin kamu kirimkan.
  • Klik ‘Lanjutkan’.
  • Ikuti proses transaksi hingga selesai.

2. Kirim Pulsa Sesama Telkomsel via Kode UMB *858#

Selain menggunakan cara di atas, kamu juga bisa mengirimkan pulsa ke pengguna lain menggunakan fitur UMB 858. Ini juga menjadi salah satu cara yang paling efektif untuk berbagi pulsa dengan sesama pengguna. Panduannya adalah sebagai berikut:

  • Pertama kamu harus membuka menu panggilan pada perangkat.
  • Ketikkan kode *858#
  • Tekan tombol panggil atau telepon.
  • Pilih opsi ‘Transfer Pulsa’ di bagian bawah.
  • Masukkan nomor penerima
  • Masukkan juga jumlah pulsa yang hendak kamu kirimkan.
  • Sistem akan memproses permintaan kamu
  • Pulsa akan berkurang secara otomatis jika transaksi sukses
  • Setelahnya akan muncul notifikasi
  • Selesai

3. Kirim Pulsa Sesama Telkomsel Via SMS

Cara lain yang bisa kamu lakukan adalah mentransfer pulsa Telkomsel melalui SMS. Dibandingkan dengan cara-cara yang lain, mungkin ini cara terpopuler karena sudah ada sejak dulu. Masih ingat bagaimana caranya?

  • Pertama kamu hanya perlu membuka aplikasi SMS
  • Ketik “TPULSA(spasi)(nominal pulsa yang diinginkan)”. Contohnya: TPULSA 20000.
  • Kirimkan SMS ke nomor penerima pulsa.
  • Tunggu notifikasi SMS dari provider
  • Kirim Pulsa sukses dilakukan

4. Kirim Pulsa Sesama Telkomsel via Kode 8581#

Alternatif lainnya adalah menggunakan kode 8581# secara langsung. Cara ini juga tidak kalah mudah karena langkah-langkahnya sangat sederhana. Kamu bisa melakukannya di berbagai jenis perangkat. Baik smartphone ataupun HP jadul. Berikut ini panduannya:

  • Buka aplikasi panggilan pada perangkat kamu.
  • Ketikkan 8581#.
  • Isi nomor penerima transfer pulsa pada kolom yang muncul.
  • Tekan ‘Send’
  • Tunggu proses transfer hingga selesai.
  • Akan muncul notifikasi dari provider
  • Proses selesai

Dengan menggunakan langkah-langkah yang sudah kami jelaskan di atas, tentu saja proses kirim pulsa akan berjalan dengan cepat dan efektif. Sudah banyak pengguna yang membuktikan kalau langkah ini bekerja. Silahkan kamu coba salah satu dari langkah di atas.

Berapa Biaya Kirim Pulsa Sesama Telkomsel?

Ada aturan khusus yang harus diikuti ketika kamu hendak mengirimkan pulsa kepada sesama pengguna Telkomsel. Salah satunya adalah biaya kirim pulsa. Namun ini hanya berlaku jika pengiriman dilakukan berkali-kali dalam satu hari. Berikut ini tarif dasar kirim pulsa paling baru dari Telkomsel.

Denominasi Tarif Dasar Tarif Tambahan (Transfer > 10 Kali) Total (Transfer > 10 Kali)
Rp5.000 – Rp19.900 Rp1.850 Rp1.000 Rp2.850
Rp20.000 – Rp49.900 Rp2.500 Rp1.500 Rp4.000
Rp50.000 – Rp99.900 Rp3.000 Rp2.000 Rp5.000
Rp100.000 – Rp199.900 Rp5.000 Rp3.500 Rp8.500
Rp200.000 – Rp299.000 Rp7.500 Rp6.000 Rp13.500
Rp300.000 – Rp499.000 Rp10.500 Rp8.000 Rp18.500

Rp500.000 – seterusnya Rp14.000          Rp10.500          Rp24.500

Jika kamu menggunakan aplikasi MyTelkomsel versi 5.0 atau sebelumnya, maka tarif kirim pulsa tersebut akan sedikit berbeda. Dikutip dari situs resmi Telkomsel, berikut ini tarif dasar kirim pulsa bagi pengguna aplikasi MyTelkomsel.

Denominasi Tarif Dasar
Rp5.000 – Rp19.900 Rp2.000
Rp20.000 – Rp49.900 Rp2.750
Rp50.000 – Rp99.900 Rp3.250
Rp100.000 – Rp199.900 Rp5.500
Rp200.000 – Rp299.000 Rp8.500
Rp300.000 – Rp499.000 Rp12.000
Rp500.000 – seterusnya Rp15.000

Apa Keuntungan Kirim Pulsa Sesama Telkomsel?

Selain berbagi kebahagiaan, ternyata ada banyak keuntungan lain yang bisa kamu dapat dari saling berkirim pulsa sesama Telkomsel. Apa saja deretan keuntungan tersebut? Tenang saja karena disini kami sudah menyiapkan ulasannya.

Untuk periode 1 Januari – 31 December 2023, Telkomsel sudah menyiapkan hadiah undian sebagai berikut:

  • 12 iPhone 14.
  • 336 Saldo GoPay senilai @Rp200.000.
  • 336 Pulsa senilai @Rp100.000.

Hadiah tersebut akan diundi setiap bulan dan semua pengguna Telkomsel yang pernah melakukan pengiriman pulsa melalui fitur ini memiliki peluang yang sama untuk mendapatkan hadiah tersebut. jadi jangan ragu lagi untuk saling berkirim pulsa.

Langsung saja coba salah satu dari beberapa metode pengiriman pulsa di atas jika kerabat terdekat sedang berada dalam kondisi darurat. Namun pastikan untuk mengikuti panduan pengirimannya secara benar agar proses kirim pulsa sesama Telkomsel ini berjalan dengan lancar.

Baca Juga: