Kode Bank Mandiri Transfer Via ATM, M-Banking & Lainnya

Balitteknologikaret.co.id Kalian dapat menggunakan ATM agar tidak perlu untuk mengantri di teller. Tetapi, kalau nomor rekening tujuan kalian berbeda dengan bank yang kalian gunakan, maka kalian harus tahu kode bank tujuan tersebut. Contohnya yaitu dari BRI ke Mandiri, maka kalian harus tahu kode Bank Mandiri atau dari BCA ke Mandiri, kalian juga harus tahu kode bank tujuannya.

Kode ini memang tidak diperlukan jika antara rekening yang kalian gunakan dengan rekening tujuan berasal dari bank yang sama yaitu misalkan dari Bank Mandiri ke  sesama Bank Mandiri, maka kalian tidak perlu untuk memasukkan kode yang kita maksud ini.

Begitu sangat pentingnya kode bank ini sehingga kalian tidak boleh mengabaikannya atau transaksi transfer yang kalian lakukan akan berhenti ditengah jalan. Tidak perlu susah payah untuk mencari informasinya, karena kalian bisa simak penjelasannya dibawah ini.

Sekilas Tentang Bank Mandiri

Sekilas-Tentang-Bank-Mandiri

Bank Mandiri saat ini telah menjadi salah satu bank yang namanya cukup diperhitungkan. Bank ini memang telah dipercaya oleh banyak individu ataupun sebuah perusahaan untuk dapat melakukan transaksi keuangan mereka. Nah Bank Mandiri sendiri telah menawarkan berbagai macam akomodasi yang dapat membantu memenuhi kebutuhan.

Bank Mandiri juga menjadi salah satu bank yang dapat dijadikan rujukan Ketika seseorang memerlukan pinjaman untuk dapat melancarkan usahanya. Kalau kalian ingin mengajukan pengaduan nasabah kalian dapat melakukannya baik secara lisan maupun tulisan dengan mekanisme yang memang tidak bertentangan dengan ketentuan OJK.

Kode Bank Mandiri dan Kegunaannya

Kode bank merupakan deretan angka yang unik dan terdiri dari tiga digit dan juga merupakan sebuah identitas dari suatu bank. Koed ini memang sangat berguna dalam mempermudah sebuah transaksi antar bank khususnya saat kalian akan melakukan transaksi transfer.

Setiap bank, kodenya memang berbeda-beda. Untuk Bank Mandiri sendiri yaitu mempunyai kode 008. Kalian akan menggunakan kode Bank Mandiri dengan kode 008 ketika kalian akan transfer sejumlah uang ke dalam Bank Mandiri namun rekening yang kalian gunakan berasal dari bank yang berbeda.

Kegiatan ataupun transaksi transfer ini memang memerlukan kode bank tersebut bukan hanya saat menggunakan ATM saja. Karena, transaksi transfer juga menggunakan internet banking atau M-Banking dan juga SMS Banking memang sangat memerlukan kode ini agar sukses.

Jadi kegunaan dari kode bank ini adalah mempermudah transaksi transfer baik melalui mesin ATM ataupun dengan menggunakan Internet Banking atau M-Banking dan SMS Banking. Nantinya kode bank ini akan dapat dipakai untuk kalian melakukan identifikasi transaksi yang memang sudah dilakukan oleh masing-masing bank.

Tujuannya yaitu agar masing-masing pihak bank yang telah terlibat dapat tahu apa saja hak dan juga kewajibannya disaat terjadi mekanisme transfer antar kalian dengan orang yang dituju. Dapat dikatakan bahwa kode bank ini bisa mempermudah transaksi dan juga komunikasi antar bank. Jadi dengan adanya kode bank ini, tidak ada yang namanya transfer salah sasaran. Uang yang kalian transfer akan masuk ke dalam rekening bank yang dituju.

Cara Mengetahui Kode Bank Mandiri dan Bank Lainnya Lewat ATM

Cara-Mengetahui-Kode-Bank-Mandiri-dan-Bank-Lainnya-Lewat-ATM

Terdapat berapa banyak bank yang ada di Indonesia itu baik itu Bank BUMN, Bank Swasta, bank Syariah, Bank Internasional ataupun Bank Daerah. Sebanyak itu juga kode bank yang harus diketahui saat kalian ingin melakukan transaksi transfer antar bank.

Tentu saja menghafal kode-kode bank tersebut terdengar sangat tidak memungkinkan kecuali untuk bank-bank tertentu yang biasanya dituju seperti Bank Mandiri, biasanya nanti kalian akan hafal dengan sendirinya. Lalu bagaimana dengan kode bank yang lainnya?

Bagaimana dengan kode bank yang memang sebenarnya sudah dihafalkan namun kebetulan sedang lupa? Kalau untuk hal ini, kalian tenang saja, karena sudah terdapat beberapa cara yang dapat ditempuh untuk bisa mengetahui kode dengan berbagai bank yang ada di Indonesia termasuk Bank Mandiri. Caranya dibawah ini.

  • Kalian dapat masukkan kartu ATM ke dalam slot yang tersedia lalu pilih Bahasa Indonesia untuk dapat mempermudah memasukkan pin kartu ATM kalian
  • Setelah itu menu utama akan muncul dan pilih transaksi lainnya dan pilih transfer lalu pilih antar bank online
  • Lalu, kalian bisa pilih daftar kode bank dan layar nantinya akan menampilkan daftar kode bank yang terdapat di seluruh Indonesia
  • Kalian dapat pilih berikutnya kalau memang kode bank tujuan kalian tidak tampil di daftar yang pertama
  • Terus tekan berikutnya sampai kalian menemukan kode bank tujuan kalian, Kalau memang sudah berhasil menemukan kodenya, langsung saja pilih masukkan nomor rekening

Selanjutnya kalian hanya perlu untuk mengikuti instruksi yang telah tertera di layar untuk dapat melakukan proses transfer. Sangat mudah kan untuk menemukan kode berbagai bank yang ada di Indonesia termasuk Bank Mandiri dengan melalui mesin ATM.

Fungsi Kode Bank Mandiri

Fungsi-Kode-Bank-Mandiri

Kode berbagai bank yang ada di Indonesia termasuk Bank Mandiri tentunya sudah dikenal oleh banyak orang yang sering melakukan transfer antar bank baik melalui ATM, SMS Banking ataupun Internet Banking. Lalu apa saja fungsi dari kode ini. Simak penjelasannya dibawah ini.

Sebagai Identitas Bank

Kode dari berbagai macam bank yang ada di Indonesia dapat menjadikan identitas dari Bank tersebut. Tanpa adanya kode ini maka transaksi antar rekening bank tidak dapat dilakukan. Seperti yang sudah disampaikan sebelumnya, bahwa kode bank merupakan deretan angka yang telah dipakai oleh masing-masing bank untuk sebuah proses identifikasI.

Kode ini telah menjadi identitas yang memang sengaja diciptakan untuk menjadi pembeda antar bank satu dengan bank yang lainnya. Selain itu, kode ini juga memang diperlukan untuk dapat menghindari terjadinya suatu kesalahan transaksi dalam bank. Jadi dengan adanya kode ini, uang yang kalian transfer tidak akan salah sasaran.

Mempermudah Transaksi

Kode bank ini juga sebagai perantara yang nantinya membuat transaksi antar bank jadi akan lebih mudah. Oleh karena itu, disaat kalian akan mentransfer sejumlah uang kedalam rekening Mandiri dari rekening yang berbeda, kalian harus pastikan bahwa kalian sudah memasukkan kode Bank Mandiri ini dengan baik dan benar.

Jika sampai terjadi kesalahan, maka dana itu tidak akan bisa dipindahkan. Karena kode bank yang dimasukkan tadi akan dapat membantu masing-masing pihak bank yaitu pihak bank yang telah digunakan dan pihak Bank Mandiri yang telah menjadi tujuan jadi tahu apa saja hak dan juga kewajibannya disaat transaksi terjadi.

Cara Menggunakan Kode Bank Mandiri Ke DANA

Cara-Menggunakan-Kode-Bank-Mandiri-Ke-DANA

Seperti yang sudah kalian ketahui kode bank ini dipakai Ketika kalian transfer uang ke Bank Mandiri dengan menggunakan rekening yang berbeda. Dalam sebuah transaksi ini, layar perangkat yang kalian gunakan akan meminta untuk kalian memasukkan sebuah nomor rekening tujuan kalian.

Namun sebelum nomor rekening tersebut diinput, maka terlebih dahulu kalian masukkan kode Bank Mandiri yang telah menjadi tujuan kalian. Begitu kalian sudah tahu kode dari Bank Mandiri, maka selanjutnya untuk menggunakan kode tersebut, silahkan simak dibawah ini.

  • Masukkan kode bank tujuan
  • Masukkan nomor rekening yang dituju

Misalnya 00843277777777. Tiga digit angka yang pertama dari contoh itu merupakan kode dari Bank Mandiri yang kemudian dapat diikuti langsung dengan nomor rekening yang kalian setuju dan kalian jangan lupa untuk memasukkan nominal uang yang akan kalian transfer dengan benar.

Penjelasan di atas kalau kalian ingin mengirim uangnya dengan melalui ATM atau SMS Banking. Sedangkan kalau kalian mengirim uangnya menggunakan Mobile Banking maka kalian cukup pilih nama bank tujuannya dan biasanya kode bank nantinya akan otomatis sudah terisi dalam sebuah sistem.

Untuk selanjutnya kalian hanya perlu untuk memasukkan nomor rekening tujuan di kolom yang sudah disediakan. Setelah itu, kalian dapat masukkan juga berapa jumlah uang yang nantinya akan ditransfer, kemudian kalian bisa klik transfer dan transaksi kalian akan berhasil. Sebagai catatan, pastikan koneksi internet kalian lancer.

Cara Transfer Uang ke Bank Mandiri Lewat Mesin ATM dan SMS Banking

Cara-Transfer-Uang-ke-Bank-Mandiri-Lewat-Mesin-ATM-dan-SMS-Banking

Terdapat firmasti khusu yang memang harus diikuti terutama jika kalian transfer uangnya dengan melalui mesin ATM dan SMS Banking. Secara umum, kode bank ini wajib ditulis sebelum nomor rekening dan antar ode bank dengan nomor rekening harus bersambung, jadi tidak akan ada spasi yang akan memisahkan keduanya. Jika kalian tidak tahu caranya, silahkan simak dibawah ini.

Menggunakan Mesin ATM

  • Langkah pertama kalian datangi mesin ATM yang paling dekat dengan rumah kalian lalu masukkan kartu ATM ditempat yang sudah disediakan
  • Selanjutnya pilih Bahasa Indonesia agar dapat mempermudah kalian dalam memahami instruksi yang telah diberikan di layar
  • Masukkan Pin ATM. Demi keamanan, jangan lupa kalian untuk menutupi tangan pada saat memasukkan pin ATM nya
  • Lalu pilih opsi Transaksi Lainnya sehingga akan muncul di layar pilihan lagi dan pilih Transfer
  • Pilih Transfer Antar Bank dan selanjutnya kalian hanya perlu untuk memasukkan kode bank dengan nomor rekeningnya
  • Kalau kalian belum tahu kode bank yang dituju kalian bisa tekan Daftar Kode Bank sehingga nanti akan muncul daftar kode bank di seluruh Indonesia
  • Kemudian masukkan banyaknya uang yang akan kalian transfer dan piluh Ya. Perhatian lagi data yang telah muncul di layar dan pastikan nama penerima dan nomor rekening serta nominal uang sudah sesuai, Jika sudah sesuai klik Benar
  • Pilih Ya dan tunggu saja proses selanjutnya. Mesin ATM akan mengeluarkan struk sebagai bukti transfer kalian dan bisa disimpan

Menggunakan SMS Banking

  • Buka aplikasi SMS di smartphone kalian dan kalian tinggal ketikkan SMS. Dengan format TRANSFER (Spasi) KODE BANK MANDIRI + NOMOR REKENING TUJUAN (Spasi) NOMINAL UANG YANG AKAN DIKIRIMKAN (Spasi) PIN
  • Langsung saja kirimkan pesan tersebut ke 3300 dan jika transfer sudah berhasil, kalian akan mendapatkan balasan dari 3300 juga

Penutup

Demikian, penjelasan singkat tentang Kode Bank Mandiri. Di dalam artikel ini kita sudah menjelaskan semuanya tentang kode bank mandiri dan cara-caranya dalam mengakses kode bank nya dan manfaat dari kode bank tersebut. Jika kalian masih belum tau, maka kalian bisa baca artikel ini sampai selesai. Semoga artikel ini dapat memberikan informasi. Sekian. Terimakasih.

Temukan Kode Bank Lain :