Mukjizat Nabi Yusuf Dalam Al-Qur’an Ini Kisah Lengkapnya

Mukjizat Nabi Yusuf – Nabi Yusuf adalah salah satu  diantara nabi dan rosul yang dimuliakan serta wajib diimani bagi ummat muslim. Beliau adalah putra dari Nabi Ya’qub dan merupakan salah satu dari dua belas putra yang menjadi nenek moyang dari Bani Israel.

Kisah kehidupan Nabi Yusuf terdapat dalam Al-Quran, di dalam surah Yusuf dan merupakan salah satu kisah terpenting dalam agama Islam.

Kisah tersebut menceritakan tentang perjalanan hidup Nabi Yusuf, mulai dari masa kecilnya yang penuh dengan cobaan dan kesulitan, hingga akhirnya ia menjadi seorang pemimpin yang bijaksana dan berhasil menyelamatkan bangsa Mesir dari kelaparan.

Mukjizat Nabi Yusuf Alaihissalam Adalah

Mukjizat Nabi Yusuf Alaihissalam Adalah

Setiap nabi dan rasul dalam agama Islam memiliki mukjizat yaitu suatu kejadian yang luar biasa dan tidak dapat dijelaskan secara alami, yang diberikan oleh Allah sebagai bukti kebenaran ajaran mereka.

Mukjizat ini berfungsi sebagai tanda bagi orang-orang yang mempertanyakan kenabian mereka dan sebagai sarana untuk membuktikan kebenaran ajaran Islam.

Mukjizat yang diberikan kepada nabi dan rasul berbeda-beda, tergantung pada kebutuhan masing-masing zaman dan tempat yang dijadikan misi dakwah para nabi. Seperti halnya Nabi Musa yang diberikan mukjizat berupa tongkat dapat berubah menjadi ular, dan dapat membelah lautan menjadi dua.

Akan tetapi sdangat penting untuk dicatat bahwa mukjizat tidak dijadikan sebagai alat untuk memaksakan orang lain atau kaum pada masa itu mempercayai ajaran para Nabi.

Karena terbukti bahwa sanya telah banyak para nabi dan rosul yang memperlihatkan mukjizatnya, namun setelah itu masih banyak pula kaum yang tidak mengikuti ajaran nabi bahkan menentangnya.

Begitu pula dengan Nabi Yusuf tentunya memiliki beberapa mukjizat yang diberikan oleh Allah dalam menemani perjalanan dakwah nabi.

Berikut dibawah ini beberapa mukjizat nabi Yusuf yang penulis rangkum dalam sebuah artikel balitteknologikaret.co.id.

Mukjizat Nabi Yusuf Menafsirkan Mimpi

Mukjizat Nabi Yusuf Menafsirkan Mimpi

Salah satu mukjizat yang diberikan kepada Nabi Yusuf adalah kemampuannya dalam menafsirkan mimpi. Nabi Yusuf mampu menafsirkan mimpi yang dialami oleh dua orang sesama tahanan di penjara tempat ia ditahan.

Sekilas kisahnya yakni seorang pelayan raja dan seorang juru minuman raja yang menjadi tahanan bersama Nabi Yusuf bermimpi dan merasa bingung dengan arti mimpi tersebut.

Pelayan raja bermimpi melihat dirinya memeras anggur untuk raja, sementara juru minuman raja bermimpi membawa roti di atas kepala yang diserbu oleh burung-burung.

Kemudian Nabi Yusuf yang diberikan karunia untuk menafsirkan mimpi, memberikan penjelasan bahwa pelayan raja akan segera dibebaskan.

Ia akan kembali lagi menjadi pelayan raja, sementara juru minuman raja akan dihukum mati dan bangkainya akan diserbu oleh burung-burung.

Mukjizat Nabi Yusuf Dalam Al-Qur’an

Nabi yusuf termasuk salah satu nabi yang namanya diabadikan dalam Al-Qur’an bahkan dijadikan sebagai nama surat yakni surat Yusuf.

Dalam perjalanan hidup nabi yusuf memiliki banyak mukjizat yang diberikan ALlah SWT sebagai teman dalam menjalankan misi dakwah Nabi. Didalam Al-qur’an dituliskan beberapa mukjizat Nabi Yusuf sebagai penambah keimanan ummat muslim yang memahaminya.

Adapun Mukjizat Nabi Yusuf Dalam Al-Qur’an adalah sebagai berikut :

Diperlihatkan Dalam Mimpi, Bulan, Bintang Dan Matahari Bersujud Pada Nabi Yusuf

Dalam perjalanan hidupnya Nabi Yusuf pernah bermimpi yakni diperlihatkan ada bulan, bintang dan matahari semuanya bersujud kepadanya.

Ketika ia menceritakan mimpinya kepada ayahnya, Nabi Ya’qub, ayahnya menyimpulkan bahwa mimpinya tersebut menunjukkan bahwa Nabi Yusuf akan memiliki kekuasaan yang besar dan akan dihormati oleh orang-orang di sekitarnya.

Terkait mukjizat mimpi nabi Yusuf Allah SWT berfirman Q.S. Yusuf Ayat 4 :

اِذْ قَالَ يُوْسُفُ لِاَبِيْهِ يٰٓاَبَتِ اِنِّيْ رَاَيْتُ اَحَدَ عَشَرَ كَوْكَبًا وَّالشَّمْسَ وَالْقَمَرَ رَاَيْتُهُمْ لِيْ سٰجِدِيْنَ

Iż qāla yūsufu li’abīhi yā abati innī ra’aitu aḥada ‘asyara kaukabaw wasy-syamsa wal-qamara ra’aituhum lī sājidīna.

Artinya :

(Ingatlah) ketika Yusuf berkata kepada ayahnya (Ya‘qub), “Wahai ayahku, sesungguhnya aku telah (bermimpi) melihat sebelas bintang, matahari, dan bulan. Aku melihat semuanya sujud kepadaku.” (Q.S. Yusuf Ayat 4)

Memiliki Indra Penglihatan Yang Tajam

Di dalam Al-Qur’an, Nabi Yusuf disebutkan memiliki indra penglihatan yang tajam dan mampu memahami tanda-tanda dari Allah.  Nabi Yusuf memiliki indra penglihatan yang sangat tajam, sehingga ia mampu melihat masa depan dan memberikan petunjuk kepada orang lain.

Sebagaimana yang tertulis dalam Al-Qur’an Surat Yusuf ayat 47-49 Allah SWT berfirman :

قَالَ تَزْرَعُوْنَ سَبْعَ سِنِیْنَ دَاَبًاۚ-فَمَا حَصَدْتُّمْ فَذَرُوْهُ فِیْ سُنْۢبُلِهٖۤ اِلَّا قَلِیْلًا مِّمَّا تَاْكُلُوْنَ(۴۷) ثُمَّ یَاْتِیْ مِنْۢ بَعْدِ ذٰلِكَ سَبْعٌ شِدَادٌ یَّاْكُلْنَ مَا قَدَّمْتُمْ لَهُنَّ اِلَّا قَلِیْلًا مِّمَّا تُحْصِنُوْنَ(۴۸) ثُمَّ یَاْتِیْ مِنْۢ بَعْدِ ذٰلِكَ عَامٌ فِیْهِ یُغَاثُ النَّاسُ وَ فِیْهِ یَعْصِرُوْنَ۠(۴۹)

 

Qāla tazra‘ūna sab‘a sinīna da’abā(n), famā ḥaṣattum fa żarūhu fī sumbulihī illā qalīlam mimmā ta’kulūn(a) {47} Ṡumma ya’tī mim ba‘di żālika sab‘un syidāduy ya’kulna mā qaddamtum lahunna illā qalīlam mimmā tuḥṣinūn(a) {48} Ṡumma ya’tī mim ba‘di żālika ‘āmun fīhi yugāṡun-nāsu wa fīhi ya‘ṣirūn(a) {49}.

Artinya :

(Yusuf) berkata, “Bercocoktanamlah kamu tujuh tahun berturut-turut! Kemudian apa yang kamu tuai, biarkanlah di tangkainya, kecuali sedikit untuk kamu makan {47} Kemudian, sesudah itu akan datang tujuh (tahun) yang sangat sulit (paceklik) yang menghabiskan apa yang kamu simpan untuk menghadapinya, kecuali sedikit dari apa (bibit gandum) yang kamu simpan. {48} Qāla tazra‘ūna sab‘a sinīna da’abā(n), famā ḥaṣattum fa żarūhu fī sumbulihī illā qalīlam mimmā ta’kulūn(a), Ṡumma ya’tī mim ba‘di żālika sab‘un syidāduy ya’kulna mā qaddamtum lahunna illā qalīlam mimmā tuḥṣinūn(a), Ṡumma ya’tī mim ba‘di żālika ‘āmun fīhi yugāṡun-nāsu wa fīhi ya‘ṣirūn(a) {49}

Keberkahan Dalam Pengelolaan sumber daya

Mukjizat Nabi Yusuf yang lain adalah keberkahan dalam pengelolaan sumber daya, ketika Nabi Yusuf diangkat menjadi Menteri Agung di Mesir.

Ia diberikan kepercayaan untuk mengelola sumber daya Mesir, termasuk dalam menghadapi bencana kelaparan yang melanda seluruh wilayah tersebut.

Nabi Yusuf mampu mengatur dan mengelola sumber daya tersebut dengan efektif dan efisien sehingga memberikan keberkahan bagi rakyat Mesir.

Di masa yang demikian itu datanglah saudara-saudaranya Nabi Yusuf dan memasuki tempatnya; maka Nabi Yusuf mengenal mereka, sedang mereka tidak mengenalnya.

Kemudian Nabi Yusuf memberikan bantuan dan persediaan makanan kepada keluarganya yang datang mencari bantuan di Mesir, sehingga mereka tidak mati kelaparan.

Kemampuan Nabi Yusuf dalam mengatur dan mengelola sumber daya Mesir dengan bijaksana dan adil, serta memberikan keberkahan bagi rakyatnya, menunjukkan bahwa ia adalah seorang yang di diutus oleh Allah SWT untuk membawa kebaikan bagi manusia.

Sekilas Kisah Nabi Yusuf

Beberapa mukjizat nabi Yusuf sudah disampaikan diatas berikut dalil yang termaktub didalam Al-Qur’an, akan tetapi sepertinya kurang tepat jika tidak mengenal kisah nabi yusuf lebih mendalam.

Berikut sekilas kisah Nabi Yusuf yang penulis rangkum dalam artikel balitteknologikaret.co.id :

Nabi Yusuf adalah anak kesayangan Nabi Ya’qub, karena ia dilahirkan dari istri kesayangan Nabi Ya’qub yang bernama Rahel. Nabi Yusuf tumbuh menjadi seorang pemuda yang tampan dan memiliki karakter yang baik.

Akan tetapi saudara-saudaranya merasa cemburu dan iri padanya karena perlakuan yang berbeda dari Nabi Ya’qub, sehingga mereka berencana untuk membunuh Nabi Yusuf.

Salah satu saudaranya, yakni Yahuda, mengusulkan untuk menjual Nabi Yusuf ke sekelompok saudagar yang lewat, sehingga Nabi Yusuf dijual ke Mesir. Di Mesir, Nabi Yusuf dijual kepada seorang bangsawan Mesir bernama Aziz dan dijadikan pelayan di rumahnya.

Dalam perjalanannya karena ketampanan yang dimiliki Nabi Yusuf istri Aziz, yang bernama Zulaikha tidak kuat menahan hasrat ayng tidak baik dan merayu nabi Yusuf untuk melakukanhal yang dilarang.

Akan tetapi Nabi Yusuf menolak tawaran Zulaikha dan memilih untuk mematuhi perintah Allah SWT untuk tidak tergoda dengan ajakan atau rayuan Zulaikha.

Singkat cerita Zulaikha menfitnah Nabi Yusuf dan memperlihatkan mukjizat merubah wajah zulaikha lalu Nabi Yusuf dijebloskan ke penjara. Di penjara, Nabi Yusuf diberikan kemampuan untuk menafsirkan mimpi dan ia menafsirkan mimpi dua orang narapidana yang dijumpainya di sana.

Suatu hari sang raja Mesir bermimpi dan tidak dapat menafsirkan mimpinya, kemudian, salah satu orang yang pernah bertemu Nabi Yusuf di penjara menceritakan kemampuan Nabi Yusuf. Untuk menafsirkan mimpi dan Nabi Yusuf dipanggil untuk menafsirkannya.

Setelah mimpi tersebut ditafsirkan sang raja mempercayainya dan mengangkatnya menjadi Menteri Agung di Mesir, Di sana, Nabi Yusuf mengelola sumber daya Mesir dengan bijaksana dan memberikan keberkahan bagi rakyatnya.

Pada suatu waktu, saudara-saudara Nabi Yusuf datang ke Mesir mencari bantuan di tengah kelaparan yang melanda selama bertahun tahun. Kemudian Nabi Yusuf memberikan bantuan dan persediaan makanan kepada mereka mulanya Nabi Yusuf tidak mengenalkan dirinya. Akan tetapi dikemudian waktu ia mengungkapkan identitasnya kepada saudara-saudaranya.

Penutup

Demikianlah ulasan terkait mukjizat Nabi Yusuf yang penulis rangkum dalam sebuah artikel balitteknologikaret.co.id. Semoga dapat bermanfaat untuk menambah keimanan dan ketakwaan kita kepada Allah SWT. Wallahu A’lam…

Baca Juga :