my mister

Rekomendasi Drama Korea Terbaik dengan Rating Tinggi

Balitteknologikaret.co.id – Banyak judul drakor atau drama Korea yang mendapatkan rating tinggi dan sempat trending di media sosial. Bahkan, banyak orang yang ingin mencari rekomendasi drama Korea terbaik rating tinggi untuk ditonton.

Drakor atau drama Korea menjadi salah satu tontonan favorit dan populer. Drakor banyak digemari oleh berbagai kalangan dari seluruh dunia. Tak sedikit judul drakor yang bagus dengan rating tinggi banyak dicari oleh semua orang.

Drama Korea dapat menjadi tontonan yang dapat ditonton kapan saja atau everlasting. Tak heran jika drama Korea lawas dengan rating tinggi dicari oleh banyak orang untuk ditonton hingga saat ini. Selain rating tinggi, biasanya orang ingin menonton drama Korea berdasarkan genre.

Banyak juga orang yang mencari tahu rekomendasi drama Korea komedia romantis, sekolah, action, detektif, hingga drama Korea terbaru atau yang tengah tayang (on going). Jika sedang mencari rekomendasi drama Korea rating tinggi atau telah kehabisan tontonan drakor, bisa menyimak ulasan di bawah ini.

Berikut adalah rekomendasi drama Korea rating tinggi berdasarkan IMBd (Internet Movie Database):

Drama Korea Terbaik Rating Tinggi – Reply 1998 (2015)

Drakor berjudul Reply 1998 disebut sebagai salah satu drama Korea terbaik sepanjang masa. Pasalnya, drakor ini menyajikan kisah sederhana dan hangat yakni tentang beberapa keluarga. Di mana beberapa keluarga tersebut tinggal di satu lingkungan yang bernama Ssamundong.

Meski kisahnya sederhana, namun drakor Reply 1998 ini menjadi drama yang lengkap. Melalui drama ini, penonton akan merasakan berbagai emosi mulai dari haru hingga sedih. Dalam drama ini, ada lima keluarga yang tinggal di lingkungan yang sama.

Kelima anak keluarga tersebut berteman dengan akrab, sama seperti orang tua mereka. Drakor terbaik ini menampilkan adegan kehangatan dalam interaksi keseharian antar keluarga, tetangga, dan sahabat. Yang membuat Reply 1998 sangat layak menjadi salah satu rekomendasi drama Korea rating tinggi.

Reply 1998 mendapatkan rating 9.2/10 dari IMBd.

My Mister (2018)

Drakor ini fokus mengisahkan Lee Jian (IU) dan Park Dong Hoon (Lee Sun Kyun) yang mempunyai masalah di hidupnya masing-masing. Lee Jian dan Park Dong Hoo kemudian menjalin hubungan platonic yang saling menguatkan.

Lee Jian adalah gadis miskin yang menanggung utang keluarga dan merawat neneknya yang sakit. Sedangkan Park Dong Hoon merupakan seorang arsitek yang terkenal sebagai orang yang terlalu baik, hingga dirinya mudah dibohongi oleh karyawannya.

Penonton akan melihat sebuah kisah tentang perjuangan hidup yang bisa memotivasi. My Mister memperoleh Arts Award ke-55 kategori Drama Terbaik pada tahun 2019. Berdasarkan situ IMBd, My Mister memperoleh rating 9.1/10.

Mother (2018)

Mother adalah drakor bergenre misteri dan melodrama. Drama Korea terbaik dengan rating tinggi ini diadaptasi melalui serial Jepang dengan judul serupa. Drama ini mengisahkan tentang Kang Soo Jin (Hee Yool) yang merupakan guru sementara di sekolah dasar.

Ia mengetahui salah satu muridnya bernama Kim Hyena mengalami penganiayaan oleh keluarganya. Kang Soo Jin pun berencana untuk menculik Kim Hyena dan melindungi anak tersebut. Hal itu dilakukan agar Kim Hyena tak mendapatkan perlakuan buruk dari keluarganya.

Kang Soo Jin pun berusaha menjadi ibu Kim Hyena hingga menempuh jalur hukum, agar dirinya mendapatkan hak asuh Hyena yang sah. Berdasarkan situ IMBd, drama Korea Mother memperoleh rating 9.2/10.

Extraordinary Attorney Woo (2022)

Drakor terbaru Extraordinary Attorney Woo ini dibintangi oleh Park Eun Bin. Drakor ini mengisahkan tentang kehidupan pengacara Woo Young Woo, yang merupakan pengacara dengan spektrum autism pertama yang ada di Korea.

Young Woo bekerja sebagai pengacara di firma hukum terkenal bernama Hanbada. Meski memiliki kekurangan, namun Young Woo dikenal sebagai pengacara yang jenius. Young Woo mempunyai IQ tinggi dan ingatan yang luar biasa.

Drakor ini menyoroti keahlian Young Woo yang kerap dipandang sebelah mata sebab penyandang disabilitas. Namun, Young Woo sellau berhasil menampilkan kemampuannya sebagai pengacara yang hebat.

Berdasarkan situ IMBd, drama Korea Extraordinary Attorney Woo memperoleh rating 8.7/10.

Hospital Playlist (2020)

Berdasarkan situ IMBd, drama Korea Hospital Playlist memperoleh rating 8.8/10. Drama Korea bergenre medis ini memiliki dua season, berkisah tentang keseharian lima dokter spesialis di rumah sakit Yulje. Lima dokter spesialis ini telah bersahabat sejak kuliah di tahun 1999.

Setiap minggu, kelima dokter ini bermain band dengan membawakan beberapa lagu lawan saat kuliah dulu. Penonton bisa mengetahui perihal hal medis dari drakor Hospital Playlist. Drama ini juga menyajikan pelajaran hidup, komedi, hingga percintaan.

Navillera (2021)

Berdasarkan situ IMBd, drama Korea Navilerra memperoleh rating 8.7/10. Drama Korea ini diadaptasi dari webtoon. Berkisah tentang pertemanan pria berusia 70 tahun dengan penari balet berusia 23 tahun. Keduanya saling menguatkan dalam menghadapi tantangan menjadi penari balet.

Pria berusia 70 tahun yang merupakan mantan pegawai kantor pos itu bernama Sim Deok Chool (Park In Hwan). Di usianya ke 70 tahun,D Chool ingin mengejar impiannya menjadi penari balet yang sempat ia tinggalkan.

Deok Chool harus mengubur mimpinya menjadi penari balet kaena tuntutan ekonomi. Deok Chool mendapatkan pertentangan untuk menjadi penari balet. Meski begitu, dirinya tetap melanjutkan keinginan untuk mendaftar kursus menari.

Dan akhirnya Deok Chool bertemu dengan Lee Chae Rok (Song Kang) yang menjadi awal mula persahabatan mereka dimulai.

Demikian, beberapa rekomnedasi drama Korea terbaikcdengan rating tinggi, yang bisa menjadi pilihan untuk ditonton. Semoga membantu ya.

Baca Juga: