Taman Vanda Bandung: Lokasi, Rute, HTM, Daya Tarik, Fasilitas

Kota Bandung memiliki potensi wisata yang melimpah mulai dari wisata alam, wisata kuliner, hingga wisata kekinian seperti taman. Taman yang bisa Anda datangi sebagai salah satu tujuan wisata adalah Taman Vanda yang berlokasi di Kota Bandung.

Mengunjungi taman bersama teman maupun kerabat keluarga, akan menjadi pengalaman yang menyenangkan tentunya. Hal itu karena, Anda bisa menikmati pemandangan sambil bercengkrama hangat bersama keluarga. Apalagi, Bandung mempunyai beberapa taman yang indah seperti Vanda.

Taman ini kerap dikunjungi oleh masyarakat lokal hingga wisatawan yang berasal dari luar daerah. Terutama ketika malam hari pada akhir pekan, biasanya taman ini akan dikerubungi oleh banyak orang. Penasaran dengan detailnya? Simak terus pembahasannya berikut ini.

Alamat dan Rute Taman Vanda Bandung

Alamat-dan-Rute-Taman-Vanda-Bandung

Pertama-tama, bagi Anda yang berasal dari luar Bandung dan berencana berlibur ke Bandung dalam waktu dekat, perlu mengetahui terlebih dahulu alamat taman cantik bernama Vanda ini. Dengan begitu, Anda bisa mempersiapkan diri seperti menghitung estimasi waktu perjalanan dan jarak yang akan ditempuh.

Alamat lengkap taman ini berada di Jalan Merdeka No. 9, Babakan Ciamis, Kecamatan Sumur Bandung, Bandung, Jawa Barat. Taman ini populer menjadi tempat tujuan para anak-anak muda serta keluarga untuk menghabiskan waktu. Terdapat air mancur indah di beberapa titik dengan lampu warna-warni.

Untuk menjangkau lokasi taman ini cukup mudah karena terletak di posisi yang strategis yaitu berada di pusat kota Bandung. Bagi Anda yang baru pertama kali berkunjung ke Bandung dan tidak tahu betul mengenai jalan menuju taman ini maka bisa menggunakan bantuan Google Maps.

Anda tinggal mengetikkan nama taman ini lalu mengikuti rute yang telah diarahkan oleh Maps. Cara ini membantu Anda untuk meminimalisir kemungkinan tersesat.

Harga Tiket Masuk Taman Vanda Bandung

Harga-Tiket-Masuk-Taman-Vanda-Bandung

Taman ini merupakan taman kota yang dapat didatangi oleh pengunjung umum. Anda tidak perlu membayar harga tiket masuk alias gratis. Namun, jika Anda membawa kendaraan seperti sepeda motor atau mobil maka siapkan uang untuk membayar parkir.

Anda bisa mengunjungi taman di Bandung ini kapan saja, karena jam operasionalnya adalah 24 jam. Meskipun begitu, jika ingin berjalan-jalan santai bersama keluarga Anda bisa datang pada sore hari atau malam hari sambil menikmati keindahan air mancur warna warni.

Nah, bukankah taman ini menjadi pilihan yang tepat untuk Anda yang membutuhkan rekomendasi wisata low budget tetapi tetap indah membekas di hati? Yuk, datangi saja taman ini.

Daya Tarik Taman Vanda Bandung

Hampir setiap area wisata memiliki daya tarik yang khas untuk menarik pengunjung agar ramai berdatangan. Begitu pula dengan Vanda, di taman ini Anda bisa melakukan berbagai macam aktivitas sederhana tetapi menyenangkan. Misalnya seperti berjalan-jalan, bersantai, berwisata kuliner, dll.

Berikut ini adalah beberapa daya tarik yang dapat Anda ketahui dari Vanda yang menjadi salah satu taman populer di Bandung.

1. Sejarah Taman

Taman ini memiliki sejarah sebelum akhirnya menjadi sebuah taman yang cantik. Dulunya, taman ini merupakan sebuah bioskop yang bernama Bioskop Rex. Lalu, pada tahun 1960 berubah menjadi Panti Budaya. Berikutnya, pada tahun 1970 berubah menjadi Bioskop Vanda.

Baru kemudian saat kota Bandung menjadi tuan rumah Konferensi Asia Afrika (KAA) ke-60, taman ini akhirnya direvitalisasi dan direnovasi. Salah satu alasan untuk merevitalisasi taman ini adalah untuk melepaskan stigma negatif seperti digunakan untuk markas gelandangan, kupu-kupu malam, dsb.

Dari yang sebelumnya merupakan tempat kumuh dan tidak terawat, kini berubah menjadi taman yang populer dikunjungi oleh para wisatawan dan masyarakat lokal. Ditambah dengan indahnya air mancur yang menyala ketika malam hari, membuat taman ini menjadi tempat favorit banyak orang.

2. Lokasi yang Strategis

Daya tarik berikutnya dari taman ini yaitu terletak di lokasi yang strategis. Suatu area wisata jika terletak di posisi yang strategis tentu akan menguntungkan. Mengapa demikian? Hal itu karena, pengunjung bisa dengan mudah menemukan spot wisata tanpa perlu kesusahan mencarinya.

Selain itu, terdapat banyak area publik lainnya yang berdekatan dengan lokasi Taman Vanda. Anda bisa mampir dengan mudah kapan saja jika mau. Contoh area publik di sekitar taman ini yaitu Taman Balai Kota, Jalan Braga, Taman Sejarah Bandung, Taman Jomblo, dan lain sebagainya.

Lokasi taman ini juga terbilang strategis karena mudah diakses dan berada di depan kantor Polrestabes Bandung. Tidak jauh dari sana, taman ini juga dekat dengan Bank Indonesia. Oleh karena itu, tidak heran taman ini ramai dikunjungi orang-orang.

3. Pemandangan Indah Malam Hari

Seperti yang sudah Anda ketahui sebelumnya, taman ini memiliki air mancur di beberapa titik dan dapat menyala warna warni. Jumlah titik lubang air mancur sekitar 20 buah. Ketika malam hari tiba, pemandangan di taman akan terlihat lebih eksotis dan meriah.

Dengan pemandangan yang indah tersebut, Anda bisa memanfaatkan momen ketika air mancur menyala untuk mengambil swafoto bersama keluarga atau teman. Atau, Anda bisa menemukan spot foto lainnya yang tidak kalah indah.

Saran Aktivitas di Taman Vanda Bandung

Bagi Anda yang kebingungan ingin melakukan aktivitas apa di taman kota Bandung satu ini, maka bisa mencoba beberapa saran aktivitas berikut.

1. Bersantai

Setelah melakukan berbagai runtutan aktivitas yang membuat penat dan jenuh, Anda bisa menyegarkan pikiran dengan bersantai di taman. Melihat orang berlalu lalang atau menikmati pemandangan sekitar alam bagi sebagian orang dapat membantu menghilangkan beban pikiran.

2. Berjalan-Jalan

Salah satu saran aktivitas yang wajib dilakukan ketika sedang berada di taman adalah berjalan-jalan. Taman ini cukup luas sehingga Anda dapat berjalan-jalan sambil mengobrol hangat bersama keluarga maupun teman yang Anda ajak datang bersama.

3. Berswafoto

Kegiatan yang tidak boleh terlewatkan ketika sedang bersenang-senang adalah mengambil foto. Berswafoto dapat menjadi tanda dan kenangan bahwa Anda sudah pernah datang ke tempat tersebut. Apalagi, Anda bisa mengambil foto sambil bergaya di depan air mancur yang menyala indah.

Fasilitas di Taman Vanda Bandung

Fasilitas menentukan kualitas suatu tempat wisata. Apabila fasilitas yang dimiliki oleh suatu wisata tersebut lengkap dan memadai, maka orang-orang akan betah dan nyaman berlama-lama di tempat wisata itu.

Di taman ini, Anda bisa menjumpai beberapa lampu hias yang menerangi ketika hari mulai gelap. Apalagi, terdapat air mancur yang menyala dengan lampu sehingga dapat dipastikan bahwa area sekitar taman mendapatkan cukup pencahayaan.

Tersedia beberapa tempat duduk yang bisa Anda singgahi untuk beristirahat sambil makan camilan dan minum. Untuk mengetahui lebih lengkap terkait fasilitas taman ini, Anda bisa langsung datang ke lokasinya berada di Jalan Merdeka.

Perlu Anda perhatikan bahwa Anda harus selalu menjaga kebersihan taman. Buanglah sampah yang Anda gunakan ke tempat semestinya sehingga taman terjaga kebersihannya dari hal yang kotor.

Taman Vanda menjadi tempat favorit untuk dikunjungi bersama keluarga untuk menghabiskan waktu bersama. Jika Anda membawa kendaraan pribadi, untuk lahan parkirnya jangan parkir di bahu jalan. Melainkan Anda bisa memarkirnya di Balai Kota atau Polrestabes.

Baca Juga: