Nomor Pusat Pesan Telkomsel Terbaru 2023 & Settingannya

Telkomsel adalah provider yang paling banyak digunakan masyarakat Indonesia. Hal ini disebabkan karena jaringannya yang stabil dan menjangkau area yang sangat luas bahkan di daerah terpencil sekalipun. Lalu, berapa nomor pusat pesan Telkomsel yang dapat dihubungi oleh penggunanya?

Secara umum, nomor pusat dibutuhkan saat pengguna suatu provider mengalami masalah terkait kartu yang digunakan. Misalnya, sinyal yang sangat lelet, gagal mengirimkan pesan singkat (SMS), gagal meneruskan SMS ke orang atau perangkat lain, dan berbagai masalah lainnya.

Selain itu, nomor pusat pusat juga berfungsi sebagai identitas suatu provider. Dalam hal ini, Telkomsel hadir untuk memberikan pelayanan terbaiknya kepada para pengguna termasuk menawarkan nomor pusat pesan yang dapat dihubungi kapan saja dan akan direspon sesegera mungkin.

Nomor Pusat Pesan Telkomsel

Nomor-Pusat-Pesan-Telkomsel

Telkomsel memiliki nomor pusat pesan yang dapat dihubungi yaitu +6281100000. Pengguna dapat memasukkan nomor tersebut ke pengaturan Short Message Service Center (SMSC) di smartphone, baik Android maupun iOS. Nomor pusat tersebut berlaku untuk layanan Simpati, AS, serta kartu Halo.

SMSC merupakan pengaturan jaringan yang berfungsi untuk menyimpan sekaligus meneruskan pesan singkat ke perangkat lain. Pengaturan pesan ini terdiri dari kode khusus yang dapat mengatur nomor pusat pesan. Pada dasarnya, setiap provider memiliki nomor pusat pesannya masing-masing.

Cara Mengatur Nomor Pusat Pesan Telkomsel

Cara-Mengatur-Nomor-Pusat-Pesan-Telkomsel

Setelah mengetahui nomor pusat pesan yang dimiliki oleh Telkomsel, pengguna dapat mengatur nomor tersebut di smartphone masing-masing. Terdapat 2 cara yang bisa digunakan untuk melakukan pengaturan SMSC Telkomsel yaitu melalui SMS maupun dial USSD.

1. Via Dial USSD

Untuk mengatur nomor pusat pesan, pengguna kartu Telkomsel dapat menggunakan cara dial USSD terlebih dahulu. Cara ini merupakan yang paling banyak menjadi pilihan karena dinilai lebih praktis. Pengguna hanya perlu memasukkan beberapa kode khusus lalu melakukan panggilan.

Kelebihan dari dial USSD adalah kamu tidak harus mengeluarkan biaya apapun dan prosesnya pun tergolong lebih cepat. Mengatur nomor pusat pesan berbeda dengan menyimpan nomor telepon pada umumnya. Oleh karena itu, pengguna harus mengikuti beberapa cara setting SMSC berikut ini.

  • Buka menu “Telepon” di smartphone kamu
  • Masukkan kode *#*#4636#*#*
  • Klik ikon “Call” atau “Panggil
  • Pilih menu “Informasi Telepon
  • Gulir halaman ke bawah hingga kamu melihat “Kolom SMSC
  • Masukkan nomor pusat pesan untuk Telkomsel yaitu +6281100000
  • Klik opsi “Perbarui
  • Mulai ulang (restart) smartphone milik kamu
  • Nomor pusat pesan sudah tersimpan

Oleh karena harus melakukan restart, maka pastikan kamu sedang tidak menjalankan aplikasi saat itu. Sebaiknya tutup semua aplikasi yang sedang dijalankan untuk menghindari terjadinya error atau masalah lainnya yang dapat menyebabkan smartphone menjadi bekerja lebih keras.

2. Via SMS

Bagi kamu yang sulit mengingat kode-kode, maka bisa menggunakan alternatif lain untuk melakukan pengaturan nomor pusat pesan provider Telkomsel. Caranya itu dengan menggunakan aplikasi pesan bawaan smartphone yaitu SMS. Sebagian pengguna Telkomsel mengatur SMSC dengan cara ini.

Alasannya adalah lebih efektif dan terhindar dari kesalahan input kode yang cukup rumit untuk diketik. Dengan SMS, pengaturan pusat pesan tidak mengharuskan pengguna untuk memulai ulang perangkatnya. Nah, untuk menggunakan cara SMS, kamu bisa mengikuti langkah di bawah ini.

  • Buka aplikasi SMS
  • Pilih menu “Pengaturan” yang ada di aplikasi pesan
  • Klik “Nomor Pusat SMS
  • Pilih “Pengaturan Lainnya
  • Masukkan nomor pusat pesan +6281100000
  • Klik “Simpan

Pada beberapa smartphone, nomor pusat pesan sudah diatur sebelumnya. Oleh karena itu, saat ingin menambahkan nomor baru, periksa apakah nomor sebelumnya sudah ada dan sama. Jika sudah ada, maka kamu tidak perlu melakukan perubahan apapun, namun jika belum, maka harus ditambahkan.

Cara Mengatasi Gagal Kirim Pesan

Salah satu penyebab gagalnya pengiriman pesan adalah belum melakukan pengaturan pada pusat pesan. Akan tetapi, jika kamu sudah melakukan hal tersebut dan pengiriman pesan singkat (SMS) masih gagal, maka coba untuk mengikuti beberapa cara di bawah ini.

1. Restart Smartphone

Cara paling umum digunakan saat menghadapi masalah dalam smartphone namun sulit menemukan solusinya adalah melakukan restart. Mematikan perangkat lalu menyalakan kembali akan menghentikan semua aplikasi yang sedang berjalan secara tiba-tiba.

Saat pengguna menyalakan smartphone kembali, biasanya masalah yang tadinya terjadi akan teratasi secara otomatis. Hal yang sama jika perangkat kamu sedang bermasalah bagian pengiriman pesan. Coba untuk matikan lalu nyalakan kemudian coba kembali untuk mengirim pesan singkat.

Jika masih bermasalah, maka penyebabnya bukan pada aplikasi atau smartphone yang bekerja terlalu berat. Kamu bisa mencari penyebab lain dengan mencoba mendeteksi hal apa saja yang mungkin bisa menyebabkan kegagalan dalam mengirim pesan, seperti sinyal yang tidak bagus.

2. Memasang SIM di Perangkat Lain

Jika pengguna sudah memastikan bahwa nomor pusat pesan Telkomsel yang diatur sudah benar, maka coba untuk deteksi keadaan kartu. Caranya adalah dengan membuka kartu dari smartphone yang sedang digunakan sekarang lalu memasukkannya pada perangkat lain.

Setelah itu, kamu bisa mencoba mengirim pesan ke nomor lain menggunakan perangkat baru tersebut. Jika pengiriman berhasil, maka pengaturan smartphone kamu yang bermasalah. Berbeda dengan itu, jika pesan tetap tidak bisa terkirim, maka kemungkinan besar masalahnya ada pada SIM.

Kamu bisa mengecek jumlah pulsa yang tersisa pada kartu SIM tersebut. Jika kurang dari biaya pengiriman SMS, maka wajar jika pengiriman tersebut gagal. Selain itu, kegagalan pengiriman pesan lainnya juga bisa disebabkan karena masa aktif SIM yang sudah habis.

3. Mengganti Kartu SIM

Pengguna yang sudah mengisi pulsa lalu memastikan masa aktif tidak habis namun pesannya tidak bisa terkirim tentu penyebabnya menjadi semakin sulit untuk dideteksi. Oleh karena itu, kamu bisa mengajukan pertanyaan ke provider Telkomsel secara langsung melalui call center atau email.

Jika masalahnya hanya ada pada pengiriman pesan, maka fungsi lain seperti email atau menelpon masih bisa dilakukan. Kamu bisa menghubungi pihak Telkomsel dengan cara tersebut agar dibantu memberikan solusi efektif demi mengatasi masalah kegagalan pengiriman SMS.

Namun, jika email serta telepon juga tidak bisa dilakukan, maka pilihan terakhir yang harus kamu ambil adalah mengganti kartu SIM. Beberapa SIM yang sudah digunakan sangat lama cenderung rentan untuk terkena masalah, sehingga akan lebih baik jika kamu membeli SIM baru.

4. Sinyal Kurang Kuat

Untuk menggunakan layanan Telkomsel, pengguna harus memastikan bahwa sinyal yang ada cukup kuat. Seperti yang diketahui, tidak semua daerah di Indonesia memiliki sinyal yang kuat sehingga dalam penggunaannya pun cenderung lebih lambat, terganggu, atau bahkan tidak ada sama sekali.

Bahkan, dalam beberapa kasus sinyal seringkali hilang lalu muncul kembali secara terputus-putus. Solusi untuk menghadapi masalah seperti ini adalah dengan mencari lokasi yang memiliki sinyal yang bagus agar kamu bisa mengirim pesan.

Nomor pusat pesan Telkomsel menjadi penting untuk diatur setiap pengguna. Tujuannya adalah agar dapat mengirim SMS ke perangkat tujuan, memperkuat sinyal, serta sebagai identitas provider Telkomsel. Kamu bisa melakukan setting SMSC dengan dial USSD atau dengan SMS.

Baca Juga: