Resep Cumi Saus Tiram Simple Ala Restoran, Fresh dan Anti Alot

Salah satu jenis seafood yang paling banyak disukai adalah cumi. Mengolah dan memasak cumi tergolong mudah bagi beberapa orang, namun juga ada yang masih bingung. Olahan cumi yang paling banyak dibuat yaitu dengan menggunakan resep cumi saus tiram.

Secara umum, cumi terdiri dari beberapa jenis, seperti baby cumi, cumi hitam, cumi asin, dan lain-lain. Jika diolah dengan benar, maka akan menghasilkan masakan yang lezat dan menggugah selera. Akan tetapi, jika kurang tepat, maka daging cumi akan menjadi alot dan berbau.

Kumpulan Resep Cumi Saus Tiram Enak, Simpel, dan Pedas

Kumpulan-Resep-Cumi-Saus-Tiram-Enak,-Simpel,-dan-Pedas

1. Resep Cumi Saus Tiram Simpel

Menu cumi saus tiram dapat dijadikan lauk sehari-hari maupun dalam acara khusus. Makanan ini dapat dibuat dengan bahan-bahan sederhana yang ada di dapur. Jangan khawatir, cara masaknya tidak akan memakan waktu yang lama, namun dapat menghasilkan rasa yang enak di lidah seperti resep berikut.

Bahan:

  • Cumi ¼ kg, potong menjadi tiga bagian
  • Bawang merah 2 siung
  • Bawang putih 3 siung
  • Bawang Bombay ½ potong, iris tipis-tipis
  • Tomat ½ potong
  • Cabai merah secukupnya
  • Cabai rawit secukupnya
  • Saus tiram 2 ½ sendok
  • Air putih 1 gelas
  • Gula, bumbu penyedap, garam, dan lada bubuk secukupnya

Cara Membuat:

  • Siapkan air hangat dalam sebuah wadah dan beri sedikit garam
  • Rendam potongan cumi ke dalam air tersebut untuk menghilangkan bau amis
  • Panaskan wajan dan masukkan 3 sendok minyak goreng
  • Goreng bawang merah, bawang putih, cabai rawit, cabai merah, irisan tomat, dan bawang Bombay
  • Tumis semua bahan hingga terasa harum
  • Masukkan cumi, oseng beberapa saat, masukkan tambahkan air putih
  • Tambahan gula, garam, bumbu penyedap, serta lada sesuai selera
  • Oseng kembali sekitar 10 menit
  • Cumi saus tiram simpel siap untuk dihidangkan

2. Resep Cumi Saus Tiram Hitam

Seperti yang diketahui, cumi memiliki tinta berwarna hitam. Nah, olahan cumi saus tiram hitam menjadi daya tarik sendiri dari segi penampilan serta rasa yang lezat. Untuk membuat cumi saus tiram dengan bumbu yang kental serta daging yang empuk, perhatikan resep berikut ini.

Bahan:

  • Asam jawa 2 mata
  • Saus tiram 2 sendok makan
  • Kecap manis 1 sendok makan
  • Saus sambal 1 sendok
  • Gula pasir 1 sendok
  • Kaldu jamur 1 sendok teh
  • Jagung manis 1 buah, cuci dan potong-potong kecil
  • Cumi segar ½ kg, cuci dan potong sesuai selera
  • Gula Jawa ½ keping

Bumbu Halus:

  • Cabai rawit 10 buah
  • Bawang merah 8 siung
  • Bawang putih 6 siung
  • Cabai besar 5 buah
  • Merica butir 1 sendok teh
  • Garam 1 sendok teh

Cara Membuat:

  • Tumis bumbu halus bersama dengan gula jawa dan asam jawa hingga harus
  • Masukkan cumi segar yang sudah dipotong-potong
  • Masukkan gula pasir, kecap manis, kaldu jamur, saus tiram, dan saus sambal
  • Aduk semuanya hingga tercampur dengan rata
  • Masukkan jagung manis
  • Tambahkan air secukupnya untuk membuat semua bumbu menjadi meresap
  • Masak cumi saus tiram hitam hingga airnya menyusut dan siap disajikan

3. Resep Cumi Saus Tiram Pedas

Makanan pedas memang menggugah selera dan dapat menambah nafsu makan. Sama halnya dengan cumi, seafood ini juga dapat diolah menjadi rasa yang pedas. Kombinasi antara cabai rawit dengan daging cumi membuat orang yang mengonsumsinya bisa ketagihan.

Bahan:

  • Cumi 1 kg, cuci bersih, aduk dengan jeruk nipis 1 sendok makan, diamkan ½ jam, kemudian cuci bersih kembali
  • Bawang putih 2 siung, cincang hingga halus
  • Bawang merah 2 siung, cincang hingga halus
  • Jahe 2 cm, geprek
  • Bawang bombay ½ bagian, potong-potong kecil
  • Paprika hijau ½ bagian, potong berbentuk kotak
  • Paprika merah ½ bagian, potong kotak
  • Cabai rawit 15-20 buah
  • Daun jeruk dan daun salam sebanyak 3 lembar
  • Tomat 2 buah, potong kotak
  • Minyak sayur secukupnya
  • Saus tiram 3 sendok makan
  • Saus tomat 2 sendok makan
  • Kecap manis 1 sendok
  • Kaldu 2 sendok
  • Gula secukupnya
  • Maizena 1 sendok teh, larutkan menggunakan sedikit air
  • Air yang sudah matang secukupnya

Cara Membuat:

  • Goreng cumi beberapa saat kemudian angkat dan tiriskan
  • Tumis jahe dan bawang putih hingga wangi
  • Masukkan bawang bombay, daun jeruk, paprika, daun salam, cabai, saus tiram, kaldu, saus tomat, gula, dan kecap manis
  • Tumis semua bahan dan aduk rata
  • Tambahkan sedikit air
  • Masukkan larutan maizena kemudian aduk hingga mendidih
  • Masukkan cumi kembali dan masak bersama semua bahan
  • Koreksi rasa, angkat, dan cumi saus tiram pedas siap disajikan

4. Resep Cumi Saus Tiram Dengan Babycorn (Jagung Muda)

Babycorn atau yang dikenal dengan jagung muda sering ditambahkan saat memasak berbagai jenis makanan, termasuk dengan cumi. Tambahan babycorn dalam cumi akan menciptakan rasa manis serta memperkaya serat sehingga membuat Anda menjadi lebih kenyang.

Bahan:

  • Cumi 300 gr
  • Susu cair 250 mL
  • Jagung muda (babycorn) 200 gr
  • Paprika 150 gr
  • Bawang bombay 150 gr
  • Bawang putih 15 gr

Saus:

  • Minyak wijen 2 sendok makan
  • Kecap asin 1 sendok makan
  • Saus tomat 1 sendok
  • Saus sambal 1 sendok
  • Saus tiram 3 sendok
  • Lada, kaldu ayam bubuk, gula, dan minyak goreng secukupnya

Cara Membuat:

  • Rendam cumi ke dalam susu untuk menghilangkan bau amis
  • Potong semua bahan menjadi lebih kecil atau sesuai selera
  • Tumis bawang putih dan bawang bombay beberapa saat hingga harum
  • Masukkan babycorn dan paprika
  • Tambahkan bumbu dan saus sesuai selera
  • Masukkan cumi, aduk, dan masak sebentar
  • Koreksi rasa, angkat, dan sajikan ke dalam wadah

5. Resep Buncis Cumi Saus Tiram

Resep-Buncis-Cumi-Saus-Tiram

Kreasi lain lain cumi yang dapat dibuat adalah buncis cumi saus tiram. Olahan cumi ini tidak memerlukan bahan yang banyak untuk menciptakan rasa yang nikmat. Segarnya buncis akan menambah cita rasa baru dan kandungan berbagai zatnya sangat bermanfaat untuk tubuh.

Bahan:

  • Cumi segar 300 gr, potong-potong kecil dan bersihkan
  • Buncis 150 gr, siangi dan buang ujungnya
  • Saus tiram 1 sachet (isi 25 gr)
  • Lada putih secukupnya
  • Bawang putih 1 siung, cincang hingga halus
  • Saus pedas 2 sendok
  • Gula pasir ½ sendok teh
  • Minyak goreng secukupnya

Cara Membuat:

  • Ambil buncis, cuci bersih dan rebus sebentar
  • Angkat dan rendam ke dalam air dingin agar buncis tidak mengalami perubahan warna
  • Rebus cumi beberapa saat dan tiriskan
  • Panaskan minyak dan tumis bawang hingga harum
  • Masukkan saus tiram, lada, dan saus pedas. Aduk hingga merata
  • Tambahkan air dan gula pasir. Aduk rata
  • Masukkan cumi, aduk rata, kemudian matikan api
  • Siapkan piring, tata buncis secara memanjang dan siram dengan saus cumi

Mengolah cumi menjadi masakan yang enak dan lezat memang tergolong mudah. Kumpulan resep cumi saus tiram diatas bisa menjadi referensi Anda saat memasak. Mulai dari cumi saus tiram simpel, pedas, dengan tambahan buncis, hingga jagung muda (babycorn).

Baca Juga: