5 Resep Opor Telur Lebaran Tanpa dan Dengan Santan, Lezat!

Opor telur termasuk salah satu hidangan yang wajib disantap pada hari lebaran. Namun, ada beberapa orang yang mengira resep opor telur lebaran terlalu sulit untuk diikuti. Nyatanya, bahan dan cara membuat opor telur lebaran yang enak bisa dilakukan dengan cukup mudah.

Tak perlu membeli hidangan ini dari restoran atau jasa catering, karena Anda bisa langsung membuatnya sendiri di rumah. Yang perlu Anda lakukan hanya mengikuti instruksi yang ada di resep dan menyiapkan segala jenis bahan serta bumbu yang dibutuhkan.

5 Resep Opor Telur Lebaran yang Terjamin Enak

Mulai dari opor ayam kuning, opor telur, opor ayam pedas, hingga opor ayam sederhana dapat membuat hari lebaran Anda semakin terasa lengkap. Biasanya, orang-orang akan membuat hidangan melezatkan satu ini sejak beberapa hari sebelum lebaran tiba.

Maka dari itu, di minggu-minggu terakhir bulan Ramadhan orang-orang semakin sering mencari resep opor yang bisa dilakukannya di rumah. Jika Anda bosan dengan opor ayam atau tidak menyukai daging unggas ini, opor telur bisa menjadi pilihan.

Dalam hal ini, kami akan membagikan kelima resep opor telur lebaran enak yang tidak terlalu sulit untuk dilakukan di rumah, yaitu:

1. Resep Opor Telur Tanpa Santan

Resep-Opor-Telur-Tanpa-Santan

Opor telur identik dengan rasa santan yang ada di dalamnya. Lalu, bagaimana jika hidangan ini dibuat tanpa menggunakan santan? Rasanya tidak akan jauh berbeda, karena santan bisa diganti dengan susu bubuk. Berikut adalah bahan dan cara membuat opor telur lebaran tanpa santan:

Bahan:

  • 1000 ml susu bubuk rendah lemak
  • 500 gram atau 8 butir telur ayam
  • 1 batang serai
  • 2 cm jahe
  • Daun jeruk dan daun salam secukupnya
  • Kentang secukupnya
  • Tahu secukupnya

Bumbu:

  • 3 siung bawang putih kupas
  • 6 siung bawang merah kupas
  • 3 cm kunyit
  • 2 buah kemiri
  • Cabai rawit secukupnya
  • Garam secukupnya

Cara Membuat Opor Telur Tanpa Santan:

  • Pertama-tama, bersihkan dahulu telur dari kotoran yang menempel sampai benar-benar bersih, lalu rebus dalam air mendidih.
  • Setelah direbus sekitar 10 menit, rendam telur ke dalam air es agar suhunya lebih cepat turun.
  • Kupas telur
  • Setelah itu, tumis semua bahan bumbu dan daun jeruk serta daun salam secara bersamaan.
  • Masukkan susu rendah lemak ke dalam campuran bahan tersebut, kemudian masukkan telur dan rebus hingga kuah menyusut.

2. Resep Opor Telur Kuning Spesial Lebaran

Resep-Opor-Telur-Kuning-Spesial-Lebaran

Untuk opor telur lebaran yang satu ini lebih mengandalkan rasa yang berasal dari daun jeruk, kunyit, dan santan. Jadi, rasanya lebih gurih dan memiliki aroma yang lebih khas. Berikut adalah bahan dan cara untuk membuat opor telur kuning yang khas dengan hari lebaran, yaitu:

Bahan:

  • 1 kg telur ayam kampung atau ayam negeri, rebus terlebih dahulu dan kupas
  • 400 ml santan
  • 2 sendok makan kecap
  • 3 lembar daun jeruk
  • 4 lembar daun salam
  • 1 liter air
  • 2 batang serai
  • Garam secukupnya
  • Gula pasir secukupnya

Bumbu:

  • 4 siung bawang putih kupas
  • 10 siung bawang merah kupas
  • 4 cm kunyit
  • 5 sendok makan minyak sayur
  • 5 buah kemiri
  • 2 sendok teh kemiri
  • ½ sendok teh merica
  • Lengkuas secukupnya
  • Jahe secukupnya
  • Kencur secukupnya
  • Cabai rawit secukupnya

Cara Membuat Opor Telur Kuning Spesial Lebaran:

  • Haluskan terlebih dahulu bawang putih, bawang merah, lengkuas, jahe, kunyit, kencur, kemiri, merica, dan ketumbar yang telah disiapkan.
  • Kemudian, tumis semua bahan tersebut dengan minyak dan setelah harum, masukkan daun jeruk, daun salam, dan serai.
  • Setelah bumbu ini matang, masukkan air dan telur yang telah direbus. Tunggu sampai air mendidih dan jangan lupa untuk selalu mengaduknya.
  • Masukkan garam, gula, kecap, dan santan sambil diaduk secara perlahan, agar tekstur telur tidak menjadi hancur.
  • Setelah mendidih, maka hidangan ini sudah siap disajikan.

3. Resep Opor Telur Lebaran Spesial Pedas

Bagi para pecinta masakan pedas, mereka bisa mencoba resep opor telur yang satu ini. Sebab, rasa dari opor telur lebaran ini terbilang lebih pedas dibanding resep-resep sebelumnya. Lalu, apa saja bahan yang harus disiapkan untuk membuatnya? Berikut daftar lengkapnya:

Bahan:

  • 1 kg telur yang sudah direbus dan dikupas
  • 1 bungkus tahu yang dipotong sesuai selera
  • 2 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk
  • 2 batang serai
  • 2 ruas jahe
  • 2 ruas lengkuas
  • 120 ml santan
  • 20 cabai rawit
  • Air secukupnya

Bumbu:

  • 4 siung bawang putih kupas
  • 10 siung bawang merah kupas
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 1 sendok teh garam
  • ½ sendok teh lada bubuk
  • 1 sendok teh ketumbar
  • 3 butir kemiri
  • 5 cabai merah keriting
  • 2 sendok teh kaldu telur
  • Jinten secukupnya

Cara Membuat Opor Telur Lebaran Spesial Pedas:

  • Langkah pertama yang harus dilakukan adalah menumis semua bahan bumbu hingga harum, lalu campur dengan serai, daun jeruk, daun salam, lengkuas, dan jahe.
  • Setelah itu, tambahkan air secukupnya dan masak sampai air mendidih.
  • Masukkan santan sambil diaduk secara perlahan, lalu masukkan telur dan tunggu sampai matang.
  • Tambahkan tahu dan cabai rawit yang telah disiapkan, lalu tunggu sampai bumbu benar-benar meresap.

4. Resep Opor Telur Lebaran Sederhana untuk Pemula

Orang-orang yang belum pernah membuat hidangan ini sebelumnya juga bisa mencoba untuk membuatnya di rumah. Namun, resep yang dibutuhkan berbeda dengan resep-resep sebelumnya. Berikut ini resep opor telur sederhana yang bisa diikuti oleh para pemula:

Bahan:

  • ½ kg telur ayam, rebus kemudian kupas
  • 1 bungkus santan
  • Garam secukupnya
  • Gula secukupnya
  • Penyedap rasa secukupnya
  • 2 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 batang serai yang telah ditumbuk

Bumbu:

  • 3 siung bawang putih kupas
  • 7 siung bawang merah kupas
  • 1 ruas jahe
  • 1 ruas lengkuas
  • 3 buah kemiri
  • Ketumbar secukupnya

Cara Membuat Opor Telur Sederhana:

  • Haluskan semua bahan bumbu dan tumis sampai mengeluarkan aroma harum. Jangan lupa untuk menambahkan serai, daun jeruk, daun salam, dan lengkuas juga ke dalamnya.
  • Setelah itu, masukkan air kurang lebih berukuran 35 dan telur yang telah direbus. Tunggu sampai bumbu meresap dan air mendidih.
  • Tambahkan santan sambil diaduk secara perlahan, lalu tambahkan gula, garam, dan penyedap rasa secukupnya.
  • Selesai, sajikan opor telur dengan bawang goreng yang renyah.

5. Resep Opor Telur Khas Yogyakarta

Bahan yang perlu disiapkan untuk membuat opor telur khas Yogyakarta tergolong lebih banyak. Untuk itu, Anda harus mencatat resepnya yang ada di bawah ini:

Bahan:

  • ½ kg telur ayam
  • 1 batang daun serai
  • ½ butir jeruk nipis
  • 4 lembar daun salam
  • 4 cm lengkuas yang telah dihancurkan
  • 400 ml santan kental
  • 700 ml santan cair
  • 1 sendok makan gula merah
  • 1 sendok teh air asam jawa

Bumbu:

  • 4 siung bawang putih kupas
  • 6 siung bawang merah kupas
  • ½ sendok teh lada
  • ½ sendok teh ketumbar
  • ½ sendok teh jinten
  • 2 cm jahe
  • 4 butir kemiri
  • 1 sendok makan garam
  • ½ sendok teh kunyit bubuk

Cara Membuat Opor Telur Khas Yogyakarta:

  • Bersihkan dahulu telur dari kotoran yang menempel, kemudian rebus dengan tingkat kematangan sesuai selera.
  • Siapkan air es untuk merendam telur agar lebih mudah dikupas.
  • Kupas telur.
  • Tumis semua bahan bumbu serta serai, daun salam, dan lengkuas hingga mengeluarkan aroma harum.
  • Masukkan telur sambil diaduk-aduk, lalu tuang santan cair, kunyit bubuk, dan gula merah..
  • Setelah telur sudah mulai berubah warna tanda bumbu meresap, tambahkan santan kental, air asam jawa, dan telur rebus.
  • Masak sampai kuah mengental dan telur sudah benar-benar matang.

Kelima resep opor telur lebaran di atas bisa dilakukan di rumah dengan sangat mudah. Yang terpenting, Anda sudah menyiapkan semua bahannya secara lengkap.

Baca Juga: