Samsung A14 5G Second dan Spesifikasi Terbaru 2023

Balitteknologikaret.co.id – Bagi kamu yang sedang mencari HP bekas, cek harga Samsung A14 5G second berikut ini. Selain itu, ketahui juga spesifikasi dari Samsung A14 5G agar tidak merasa menyesal.

HP Samsung A14 5G menjadi salah satu pilihan ponsel yang memiliki kualitas tinggi. Masuk sebagai kelas entry level, smartphone ini menawarkan berbagai fitur unggulan. Bahkan ponsel keluaran terbaru Samsung ini juga mampu bersaing dengan smartphone lain dengan harga serupa.

Saat pertama kali rilis, Galaxy A14 5G datang dengan harga yang cukup terjarngkau, yakni mulai dari Rp2,9 jutaan. Akan tetapi terkadang harga tersebut masih terlalu mahal untuk kalangan tertentu karena terkendala masalah ekonomi.

Tapi tidak perlu khawatir, karena kini kamu bisa mendapatkan versi bekasnya. Bahkan ada banyak produk Samsung A14 5G second yang masih layak pakai seperti produk baru. Berikut ini spesifikasi dan harga Samsung A14 5G bekas yang ada di beberapa marketplace. Namun sebagai catatan, harga yang tertera di artikel ini bisa berubah sewaktu-waktu.

Harga Samsung A14 5G Second 2023

Apa Itu Samsung a14

Untuk kamu yang ingin membeli Samsung A14 5G tetapi tidak memiliki cukup uang, kamu bisa mencoba produk bekasnya. Walaupun bekas, kamu masih tetap dapat memperoleh barang yang bagus dan layak pakai. Selain itu, kamu juga bisa menjadi lebih hemat karena harga bekas biasanya dibanderol lebih murah dari harga resmi.

Adapun HP Samsung A14 5G bekas bisa dibeli melalui dua cara, yakni online maupun offline. Jika online, kamu bisa melirik beberapa marketplace. Namun jika ingin melihat produknya langsung, kamu bisa membeli ponsel bekas itu dengan mengunjungi gerai terdekat yang menjual berbagai produk second.

Dalam hal ini, kami hanya akan memberikan informasi harga Samsung A14 5G second yang dijual melalui beberapa marketplace, seperti Shopee, Lazada, Tokopedia, dan lain-lain. Berikut rincian harga Samsung Galaxy A14 bekas yang ada di e-commerce.

Shopee

Pada hasil pencarian di marketplace Shopee mengenai harga Samsung A14 5G second, ponsel itu dibanderol dengan harga mulai dari Rp 2,5 jutaan. Harga tersebut sudah fullset, lengkap dengan adaptor charger-nya. Adapun untuk varian, hanya tersedia konfigurasi 6 GB/128 GB.

Tokopedia

Sementara itu, harga ponsel Samsung terbaru seri A ini justru dijual lebih murah di Tokopedia. Di toko hijau, smartphone bekasnya dibanderol dengan harga mulai dari Rp2,4 jutaan. Dengan harga tersebut, kamu sudah mendapatkan unit ponsel lengkap dengan charger dan box.

OLX

Di platform OLX, Samsung A14 5G bekas juga hadir dengan harga yang masih cukup terjangkau. Dalam salah satu toko, ponsel ini dijual dengan harga Rp2,6 jutaan. Kondisi dari smartphone ini pun masih mulus dan lengkap seperti produk baru. Bahkan masih memiliki masa garansi yang cukup panjang.

Lazada

Sedangkan pada platform Lazada, Samsung A14 5G second hadir dengan harga yang murah, yakni Rp2,2 jutaan. Sama seperti yang lainnya, ponsel ini dijual fullset. Artinya, toko akan memberikan unit ponsel dengan kelengkapan charger hingga box.

Spesifikasi Samsung A14 5G di Indonesia

Selain melihat harga, kamu perlu mempertimbangkan spesifikasi dari HP Samsung A14 5G sebelum membelinya. Hal ini karena setiap ponsel menawarkan fitur dan kebutuhan yang berbeda-beda. Berikut ini detail spesifikasi dari HP Samsung seri A tersebut di pasar Indonesia.

Desain

Dari segi desain, Samsung merancang produk seri A ini dengan ukuran yang masih nyaman untuk digenggam meskipun agak tebal. Dimensi ketebalannya sekitar 9,1 mm, sementara bobotnya seberat 202 gram. Untuk ukuran ponsel yang difungsikan untuk game, perangkat ini cukup berat. Kendati begitu, Samsung masih tetap merancangnya dengan kenyamanan yang tinggi.

Sementara dari sisi eksteriornya, tampilan A14 5G masih mirip dengan pendahulunya, yakni Galaxy A13. Materialnya menggunakan plastik untuk mengurangi kesan kotor terhadap bekas sidik jari.

Apa Saja Warna Dari HP Samsung a14

Meskipun material belakang menggunakan plastik, perusahaan asal Korea Selatan tersebut memiliki beragam varian warna. Ada tiga opsi yang bisa dipilih sesuai selera, yakni hitam, merah gelap, dan juga silver.

Selain itu, Samsung juga merancang produk tersebut dengan empat sudut yang membulat dan berlayar datar. Jadi saat digenggam, ponsel tetap terasa kokoh. Beralih ke sisi sekeliling smartphone, tersedia tombol power, volume, mikrofon, slot SIM, port USB-C, jack audio, hingga speaker berteknologi Dolby Atmos.

Layar

Beralih ke segi display, Samsung A14 menghadirkan layar seluas 6,6 inci. Namun ponsel ini masih menggunakan panel PLS LCD bukan AMOLED seperti  ponsel Samsung lainnya. Walaupun begitu, display dari ponsel ini masih tetap memiliki resolusi tinggi yakni FHD Plus disertai dengan laju penyegaran hingga 90 Hz. Konfigurasi refresh rate tersebut akan membuat perangkat ini menjadi lebih mulus ketika scrolling maupun bermain game.

Tak ketinggalan juga ada kedalaman warna hingga 400ppi pada ponsel Samsung 2023 ini. Alhasil, perangkat seri A tersebut menghadirkan warna yang akurat dan tentunya memanjakan mata. Kombinasi ini pun akan memberikan pengalaman visual yang menyenangkan.

Kamera

Dari segi fotografi, Samsung memiliki tiga kamera pada bagian belakang. Ada lensa utama berkekuatan 50 MP lengkap dengan teknologi PDAF. Lalu ada pula lensa makro serta depth yang masing-masing berkekuatan 2 MP.

Ketiganya tersusun rapi secara vertikal tanpa modul. Sayangnya, HP Samsung yang satu ini tidak memiliki lensa ultrawide. Padahal kamera tersebut cukup penting terutama dalam mengambil gambar dalam format landscape.

Di sisi lain, Samsung memberikan kamera depan dengan ukuran kekuatan sekitar 13 MP. Lensa depan tersebut disematkan pada layar dengan desain poni berbentuk tetesan air (waterdrop). Desain poni tersebut mereka sebut dengan Infinity V.

Performa

Beralih ke spesifikasi A14, mesin dari ponsel Samsung itu menggunakan chipset Dimensity 700 bikinan MediaTek yang sudah terkoneksi dengan jaringan 5G. Untuk bagian software, perangkat ini menggunakan sistem operasi Android 13 yang berlapis tampilan antarmuka OneUI 5.

Supaya lebih kencang performanya, Samsung A14 5G bekas diberikan konfigurasi RAM seluas 6 GB dan memori internal dengan kapasitas 128 GB. Menariknya, Galaxy A14 menyediakan fitur RAM Plus hingga 6 GB. Artinya, kapasitas RAM yang tersedia totalnya 12 GB. Ruang penyimpanan file pun semakin luas. Namun apabila masih kurang, ponsel ini memungkinkan untuk melakukan perluasan memori internal hingga 1 TB menggunakan kartu microSD.

Sementara untuk baterai, Samsung A14 datang dengan baterai berkapasitas besar, yakni 5000 mAh. Baterai juga sudah mendapatkan fitur pengisian cepat hingga 15W. Dengan begitu, ponsel ini bisa mengecas dalam waktu yang agak lebih cepat bila dibandingkan tanpa dukungan fast charging.

Berikut ini tabel spesifikasi Samsung A14 5G di pasar Indonesia untuk memudahkan pengguna dalam melihat detail komponen yang dibawa ponsel rilisan tahun 2023 tersebut.

Tabel spesifikasi Samsung A14 5G di Indonesia

Spesifikasi Samsung Galaxy A14 5G
Dimensi dan ukuran 167,7 mm x 78 mm x 9,1 mm

bobot 205 gram

Layar PLS LCD 6,6 inci, FHD+

Refresh rate 90Hz

Chipset MediaTek Dimensity 700
Memori 6/128GB
Kamera depan 13MP (f/2.0)
Kamera belakang Utama 50MP (f/1.8, AF)

Depth sensor 2MP (f/2.4)

Makro 2MP (f/2.4)

Sistem operasi Android 13, OneUI 5
Baterai 5000mAh, fast charging 15W
Fitur lain NFC, fingerprint, jack audio, Bluetooth, USB tipe C, Wi-Fi, jaringan 5G, dual SIM, microSD, speaker Dolby Atmos,dan lainnya.
Warna Black, Dark Red, dan Silver

Nah itulah harga Samsung A14 5G second dan baru, serta spesifikasinya. Dengan melihat ulasan ini, kamu pun menjadi bisa menentukan akan membeli produk seri A Samsung itu atau justru mengincar produk lainnya.

Baca Juga: