Bacaan Takbiran Idul Fitri terkadang masih saja membuat orang merasa bingung. Padahal, takbiran sendiri merupakan sebuah istilah yang sudah sangat lumrah sekali untuk orang Indonesia, terutama untuk yang memiliki keyakinan sebagai orang Islam. Oleh sebab itu, melalui artikel satu ini balitteknologikaret.co.id berencana untuk memberikan beberapa informasi tentang hal satu ini.
Iya, tentang bacaan takbiran saat lebaran. Bukan hanya teks bacaannya saja ya yang hendak kami berikan informasinya di dalam artikel ini. Beberapa fakta dan juga informasi penting juga tentunya akan di-share melalui artikel ini tentunya. Maka dari itu, bagi yang beragam islam dan tertarik untuk mengetahuinya, silahkan langsung baca saja informasi lengkap yang ada di dalam artikel ini ya.
Informasi Mengenai Takbiran
Sebenarnya, takbiran itu apa? Kenapa selalu ada bacaan takbiran saat idul fitri? Ini semua akan dijawab di bagian satu ini ya. Jadi, takbiran sendiri merupakan suatu istilah yang merujuk pada aktivitas membaca takbir untuk umat islam ya. Takbiran sendiri kental sekali dengan yang namanya hari raya umat muslim baik itu idul fitri maupun idul adha.
Takbiran sendiri biasanya memang dirayakan dengan cara yang berbeda ya. Terutama untuk di negara Indonesia. Biasanya, takbiran dilakukan dengan cara menyuarakannya di masjid secara individu maupun bersama-sama oleh umat muslim laki-laki. Tidak hanya orang dewasa saja, anak-anak juga kerap ikut dalam melaksanakan kegiatan ini.
Selain itu, cara lainnya biasanya dengan melakukan dengan mengadakan pawai obor dimana rombongan umat muslim mengumandangkan takbir di malam hari raya dengan cara berkeliling. Takbiran sendiri memiliki bacaan yang khas ya. Hampir semua orang tahu bagaimana Bacaan Takbiran idul fitri maupun idul adha. Karena, teksnya sangat khas sekali.
Dan membaca takbir di malam hari raya juga terdapat anjurannya ya. Jadi, umat islam tidak melakukan takbir karena mau saja. Pembacaan takbir terrutama pada malam hari raya dapat meleburkan dosa-dosa yang sudah pernah diperbuat. Maka dari itu, tidak heran jika hampir semua umat muslim berlomba-lomba dalam membaca takbir.
Teks Bacaan Takbiran Idul Fitri Latin Lengkap Singkat Bahasa Indonesia
Bagi yang sudah sangat ingin tahu bagaimana bacaan takbir yang lengkap namun singkat, di bagian inilah kami akan membahasnya. Jadi, takbir yang akan tertulis disini bentuknya sendiri adalah latin ya. Maka dari itu, kamu yang tidak terlalu pandai dalam membaca tulisan Arab tidak perlu merasa bingung. Kamu tetap masih bisa membacanya.
Selain memiliki bentuk tulisan Latin, dalam bagian ini juga kami akan memberikan pada kamu arti dari kalimat takbirannya juga ya. Sehingga, kamu tidak hanya bisa membaca bahasa arabnya saja, tetapi juga juga bahasa Indonesianya juga agar kamu bisa mengamalkannya. Jika sudah sangat penasaran terkait teks Bacaan Takbiran Idul Fitri beserta artinya bisa langsung baca saja di bawah ini.
“Allahu akbar (3x). La ilaha illallahu wallahu akbar. Allahu akbar wa lillahilhamdu” yang artinya “Allah maha besar (3x). Tidak ada Tuhan selain Allah yang Maha Besar. Allah Maha Besar, segala puji bagi-Nya”.
Jadi, bagi yang merasa masih belum terlalu familiar dengan teksnya bisa langsung bisa dihafalkan langsung saja ya dengan cara membaca teksnya secara berulang-ulang. Dan jangan lupa juga untuk selalu mengingat artinya agar kamu mengerti apa yang kamu baca. Jika mengerti apa yang kita baca akan jauh lebih baik bukan?
Apa Hukum Takbiran Idul Fitri?
Membaca takbir atau melakuka aktivitas takbiran setelah berakhirnya bulan Ramadhan bukanlah sebuah aktivitas mubah. Ada hukumnya juga ya melakuakn takbiran bagi seluruh umat muslim baik yang laki-laki maupun yang perempuan. Meskipun di Indonesia yang membaca takbiran di masjid-masjib biasanya adalah laki-laki, namun hukumnya bagi laki-laki dan perempuan sama saja.
Iya, baik laki-laki maupun perempuan disunahkan untuk membaca takbir setelah selesai menjalankan puasa terakhir. “Disunahkan membaca takbir untuk laki-laki dan perempuan dimana saja, di rumah, di jalan, di masjid, juga di pasar mulai dari waktu matahari tenggelam di malam Idul Fitri hingga imam melakukan sholat ied”.
Oleh sebab itu, jika kamu mau melakukan sunnah Rasul begitu sudah selesai menjalankan ibadah puasa di hari terakhir, yakni saat matahari tenggelam, silahkan langsung lakukan takbiran saja ya dimana pun kamu berada. Ingat, takbiran bukan hanya untuk laki-laki saja ya. Karena, yang perempuan juga memiliki sunah yang sama.
Artikel Agama Lainnya :