Berbagai resep donat kentang lembut bisa dicoba di rumah untuk menyajikan camilan nikmat bagi keluarga atau bisa juga sebagai ide untuk berjualan. Sayangnya, tidak banyak yang mengetahui rahasianya membuat donat kentang yang enak dan tidak keras.
Ada yang sudah mencoba beberapa resep donat dan kecewa karena tidak mendapatkan hasil yang sesuai harapan. Ada juga yang sudah mendapatkan resep yang pas, tapi tetap kecewa karena donat tidak memunculkan ring di bagian tepinya setelah di goreng. Coba gunakan resep yang ada di sini.
Resep Donat Kentang Lembut Anti Ribet
Beberapa ibu rumah tangga ingin mencoba mempelajari berbagai resep kue dan roti yang bisa dipraktekkan dengan mudah. Salah satunya adalah resep donat anti ribet berikut ini. Tanpa takaran yang rumit, ibu rumah tangga bisa mengolah camilan enak dan menghemat uang jajan si kecil.
1. Resep donat takaran sendok
Resep yang pertama adalah menggunakan proses menakar anti ribet, yaitu hanya menggunakan sendok. Pertama, siapkan dulu beberapa bahannya. Berikut ini bahan utama serta bahan topping yang perlu disiapkan sebelum mulai membuat donat.
Bahan utama | Bahan topping | ||
Tepung terigu | 18 sdm | Coklat batangan | ½ bungkus |
Kentang halus | 3 sdm | Meses | Secukupnya |
Ragi instan | 1 sdt | ||
Air hangat | 4 sdm | ||
Garam | ½ sdt | ||
Susu bubuk | 1 saset | ||
Gula pasir | 4 sdm | ||
Telur | 1 butir | ||
Margarin | 1 sdm |
Setelah seluruh bahan sudah siap, langsung ikuti resep donat lembut dan empuk berikut ini:
- Aktifkan ragi dengan cara mencampur ragi serta gula putih dalam gelas berisi air hangat. Aduk campuran kemudian tutup dan tunggu selama 15 menit hingga ragi berbuih dan mengembang.
- Campur tepung terigu, kentang, garam, susu bubuk, serta telur hingga rata, kemudian masukkan margarin dan campuran ragi. Uleni campuran sampai kalis.
- Tutup adonan donat yang sudah kalis menggunakan plastik atau lap dan biarkan adonan mengembang. Selanjutnya, buka tutupnya dan kempiskan adonannya.
- Bagi adonan menjadi beberapa bagian agar bisa dibentuk donat. Lalu tutup kembali dan tunggu selama 15 menit agar donat mengembang dan siap untuk digoreng menjadi donat yang tahan lama.
- Goreng donat menggunakan api sedang. Lalu siapkan topping dengan cara mencairkan coklat batangan terlebih dahulu.
- Setelah donat matang, dinginkan donat lalu celupkan bagian atasnya ke dalam cokelat cair lalu celupkan ke tumpukan meses.
Agar tampak lebih menarik dan mengundang anak-anak untuk mencicipi, gunakan topping meses warna-warni dan sajikan donat dengan tampilan yang unik.
2. Resep donat bomboloni
Resep donat anti gagal berikutnya adalah donat bomboloni atau donat kentang dengan isian. Bentuknya bulat tapi tidak mempunyai lubang di bagian tengahnya seperti donat pada umumnya. Donat semacam ini bisa diisi dengan berbagai macam isian, tergantung selera masing-masing.
Bahan A | Bahan B | Bahan topping | ||
Tepung terigu | 300 gram | Margarin | 1½ sdm | Selai stroberi atau selai lainnya |
Kentang | 100 gram | Garam | ½ sdt | Gula halus |
Gula pasir | 60 gram | Susu bubuk | ||
Ragi instan | 1 sdt | Vanilla extract | ||
Air dingin | 150 ml | |||
Vanilla extract | Secukupnya |
Setelah mempersiapkan tiga kategori bahan di atas, ikuti resep donat kentang lembut bomboloni di bawah ini dengan teliti.
- Kukus dan haluskan kentang kemudian campurkan bahan A, lalu tuangkan air dingin sedikit demi sedikit sambil menguleni adonan sampai setengah kalis.
- Masukkan bahan B lalu uleni hingga benar-benar kalis. Adonan yang sudah kalis akan menunjukkan tanda-tanda seperti mengkilap dan elastis.
- Langsung bagi adonan dengan ukuran 50 gram untuk setiap adonan. Bulatkan adonan kemudian tutup dengan kain, lalu diamkan selama 30 menit.
- Kemudian gilas setiap adonan, bentuk menjadi bulatan lagi, dan diamkan selama kurang lebih 1 jam 15 menit agar hasilnya lembut dan lezat
- Setelah proofing atau mengembangkan adonan, panaskan minyak lalu goreng donat dengan api kecil hingga berubah warna menjadi keemasan.
- Ambil plastik segitiga, lubangi ujungnya dan masukkan spuit. Isi plastik dengan selai lalu tusukkan spuit ke dalam donat yang sudah matang. Tekan plastik hingga isi selainya masuk ke dalam donat.
- Lalu lapisi donat bomboloni yang sudah diisi selai dengan gula halus, vanilla extract, atau susu bubuk.
Resep donat yang satu ini mampu menghasilkan donat yang lembut, empuk, dan enak, serta bisa tahan berhari-hari. Jadi, ibu bisa menyimpan stok dan menyajikannya setiap kali anak meminta camilan.
3. Resep donat kentang kepang
Donat tidak melulu berbentuk bulat, dengan atau tanpa lubang di bagian tengahnya. Salah satu resep unik yang wajib dicoba adalah resep donat kentang lembut dengan bentuk kepang. Resep ini sama sekali tidak sulit untuk dipraktekkan. Pertama, siapkan dulu berbagai bahan berikut ini.
Bahan A | Bahan B | ||
Tepung terigu protein tinggi | 500 gram | Gula halus | Secukupnya |
Gula pasir | 100 gram | Topping lain | Secukupnya |
Ragi | 11 gram | ||
Kentang | 200 gram | ||
Susu bubuk instan | 50 gram | ||
Mentega | 80 gram | ||
Garam | ½ sdt | ||
Kuning telur | 4 butir | ||
Air dingin | 100 ml |
Jika semua bahan di atas sudah siap di atas meja, langkah berikutnya yang harus dilakukan adalah mempelajari semua petunjuk berikut ini dan mengikuti dengan seksama. Hasilnya, donat kentang kepang akan menjadi lebih lembut dan tidak mengeras.
- Siapkan wadah, campurkan tepung, gula, ragi, dan susu bubuk lalu aduk rata. Kukus kentang dan haluskan, lalu masukkan ke dalam campuran tepung bersama dengan air dingin dan kuning telur.
- Uleni adonan tersebut hingga rata dan menjadi adonan setengah kalis, lalu tambahkan mentega serta garam dan uleni adonan kembali sampai kalis dan elastis. Berikutnya, diamkan selama 15 menit.
- Setelah itu, bagi adonan dengan ukuran 45 gram untuk setiap bulatan. Bagi setiap adonan menjadi tiga sisi, lalu bentuk menjadi kepang dan diamkan lagi selama 20 menit.
- Siapkan wajan, isi dengan minyak kemudian panaskan. Goreng satu sisi adonan donat dengan api kecil menuju sedang hingga warnanya menjadi kecoklatan.
- Balik adonan, lalu goreng sisi lainnya, angkat adonan jika sudah matang, lalu dinginkan. Beri topping gula halus atau topping lain yang diinginkan, donat empuk dan enak siap disajikan.
Jangan membolak-balik donat yang sedang digoreng. Untuk memeriksa apakah salah satu sisinya sudah matang, cukup angkat sedikit hingga terlihat bagian yang tadinya terendam minyak. Kalau sisi tersebut belum berubah warna, tunggu beberapa saat lagi.
Rahasia Donat Tetap Lembut Setiap Saat
Agar donat yang dibuat di rumah bisa tetap lembut, enak, dan tidak kering, ada formula rahasia yang harus digunakan. Kunci utamanya ada pada tambahan kentang. Kentang harus dikukus dulu, lalu dihaluskan menggunakan garpu sebelum ditambahkan ke dalam adonan.
Alternatif untuk kentang kukus adalah tepung kentang. Jika kentang kukus tidak ada, ganti dengan tepung kentang, takarannya menyesuaikan takaran kentang kukus. Gunakan air dingin saat membuat adonan donat. Proses menguleni donat yang cukup lama membuat adonan jadi panas.
Setelah mendapatkan 3 resep donat kentang lembut anti gagal ini, coba terapkan satu demi satu. Siapa tahu, ibu bisa mendapatkan penghasilan tambahan dari berjualan donat kentang.
Baca Juga:
- Resep Donat Kentang Anti Gagal (Takaran Sendok) yang Empuk!
- Ini Resep Roti Sobek Super Lembut Mengembang Anti Gagal!
- Resep Kue Kering 3 Bahan Tanpa Oven atau Mixer, Dijamin Enak
- Resep Sambal Goreng Kentang Original, Teri, Udang, dan Lainnya
- Resep Sambal Goreng Ati Sapi Ampela Ayam Kentang
- 4 Resep Sayur Ketupat untuk Lebaran (Labu Siam, Ayam, dll)
- Resep Rendang Padang Asli Minang, Dijamin Enak dan Empuk